Suara.com - Timnas Swiss akan menghadapi Prancis di babak 16 besar Euro 2020. Tim berjuluk Schweizer Nati itu bertekad untuk memberikan kejutan kepada sang juara dunia.
Bek Swiss, Ricardo Rodriguez menegaskan ia dan rekan-rekannya harus bisa memanfaatkan kesempatan sekecil apapun saat melawan Prancis di Bucharest pada Senin (28/6/2021).
Rodriguez menyadari menghadapi tim peraih trofi Piala Dunia 2018 tak akan mudah. Kesempatan sekecil apapun harus dimanfaatkan Swiss untuk meraih kemenangan.
"Kami harus bertahan dengan sangat rapat dan memanfaatkan setiap kesempatan sekecil apapun," kata Rodriguez dikutip Antara dari Reuters, Sabtu (26/6/2021).
Baca Juga: Hujan Penalti Warnai Fase Grup Euro 2020, Ketua Wasit UEFA Bela VAR
"Tapi, dalam turnamen semacam ini segalanya bisa terjadi. Kondisi kami bagus dan siap," ujarnya menambahkan.
Rodriguez menyadari keberadaan nama-nama elit seperti Karim Benzema, Antoine Griezmann dan Kylian Mbappe di lini depan, membuat Prancis jadi salah satu tim dengan kualitas serangan paling mengancam.
"Jelas mereka punya barisan penyerang terbaik di turnamen ini. Kami harus agresif mengawal mereka sembari tetap berhati-hati," katanya.
"Ketiganya sangat kuat. Mbappe yang paling cepat dan Benzema punya pengalaman bertahun-tahun di Real Madrid serta tahu cara terbaik untuk mencetak gol," ujar Rodriguez melengkapi.
Pun demikian, Rodriguez masih memiliki keyakinan bahwa ia dan rekan-rekannya di Swiss punya kemampuan untuk menciptakan kejutan.
Baca Juga: Cristiano Ronaldo Top Skor Euro 2020, Sudah 109 Gol Bersama Portugal
"Kami bisa melakukannya. Kami siap dan sudah berlatih dengan baik. Jeda panjang ini cukup membantu setelah banyak penerbangan jarak jauh," tutup Rodriguez.