Suara.com - Laga Copa America 2021 kembali dihelat, kali ini mempertemukan Ekuador vs Peru di grup B. Dalam pertandingan yang digelar di Stadion Olimpico Pedro Ludovico, Brasil pada Kamis (24/6/2021) pagi, Ekuador ditahan imbang Peru 2-2.
Ekuador gagal mempertahankan keunggulan 2-0 usai gol bunuh diri Renato Tapia di menit 23 dan Ayrton Preciado di menit 45+3. Peru berhasil menyamakan kedudukan di babak kedua lewat gol yang dicetak Gianluca Lapadula di menit 49 dan Andre Carrillo di menit 54.
Dari statistik pertandingan, Ekuador sejatinya bermain apik dan mendominasi. Mereka total melepaskan 16 tembakan dengan enam di antaranya tepat sasaran. Sementara Peru hanya bisa melesakkan tujuh tembakan, empat di antaranya on target.
Ekuador juga unggul dari sisi penguasaan bola yakni 58 persen berbanding 42 persen milik Peru.
Baca Juga: Prediksi Brasil Vs Kolombia, Copa America 2021: Susunan Pemain, H2H dan Live Streaming
Dengan hasil ini, Ekuador tertahan di peringkat empat grup B dengan raihan dua poin dari tiga kali pertandingan. Sementara Peru ada di peringkat tiga dengan empat poin.
Di grup B ini, Brasil memimpin dengan enam poin dari dua pertandingan. Disusul Kolombia di peringkat kedua dengan empat poin, atau unggul selisih gol dari Peru yang memiliki poin sama. Di posisi buncit ada Venezuela dengan dua poin dari hasil dua kali seri dan sekali kalah.
Susunan pemain:
Ekuador (4-4-1-1): H Galindez, A Preciado, R Arboleda, P Hincapie, P Estupinan, A Franco, S Mendez, M Caicedo, A Preciado, D Diaz, L Campana
Peru (4-2-3-1): P Gallese, M Trauco, A Callens, C Ramos, A Corzo, V Yotun, R Tapia, C Cueva, S Pena, A Carrillo, Gianluca Lapadula
Baca Juga: 147 Caps Bersama Timnas Argentina, Lionel Messi Samai Rekor Javier Mascherano