Penonton Piala Dunia 2022 Wajib Divaksin Covid-19 Sebelum Berangkat ke Qatar

Senin, 21 Juni 2021 | 22:29 WIB
Penonton Piala Dunia 2022 Wajib Divaksin Covid-19 Sebelum Berangkat ke Qatar
Suporter Sudan bersorak untuk tim nasional mereka usai pertandingan sepak bola kualifikasi Piala Arab 2021 antara Libya vs Sudan di Stadion Internasional Khalifah di Doha, Qatar, (19/6/2021).
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Pemerintah Qatar hanya akan mengizinkan orang yang sudah divaksin Covid-19 yang bisa menonton Piala Dunia 2022 tahun depan secara langsung di stadion.

Perdana Menteri Sheikh Khalid bin Khalifa bin Abdulaziz Al Thani mengatakan sebagian besar negara diharapkan telah memvaksinasi warganya yang akan datang ke Qatar.

Khalid menyebut pihaknya juga mengupayakan vaksinasi kepada penonton yang akan datang ke Qatar.

"Kami saat ini sedang bernegosiasi dengan sebuah perusahaan untuk menyediakan satu juta dosis vaksin COVID-19 untuk mengimunisasi dan memvaksinasi beberapa dari mereka yang datang ke Qatar," kata Khalid dilansir dari reuters, Senin (21/6/2021).

Baca Juga: Covid-19 Meningkat, WH: Akibat Mobilitas Libur Lebaran dan Masyarakat Jenuh Akan Prokes

Meski begitu, Qatar masih mengatur bagaimana teknis pemberian vaksin tersebut kepada para penonton Piala Dunia 2022.

Sejauh ini, Qatar telah mendapat jatah vaksin 2,8 juta dosis dari Pfizer-BioNTech dan Moderna, cukup untuk memvaksinasi sekitar 50,8 persen dari total populasi.

Pandemi Covid-19 juga belum bisa dipastikan kapan akan berakhir meski FIFA merencanakan seluruh pertandingan Piala Dunia akan dihelat di stadion full house alias penuh penonton November-Desember 2022 mendatang.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI