Makedonia Utara Vs Belanda, Frank De Boer: Kami Akan Tingkatkan Semua Aspek Permainan

Syaiful Rachman Suara.Com
Senin, 21 Juni 2021 | 14:16 WIB
Makedonia Utara Vs Belanda, Frank De Boer: Kami Akan Tingkatkan Semua Aspek Permainan
Pelatih Timnas Belanda, Frank de Boer. [OLGA BOZOGLU / POOL / AFP]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Laga pamungkas Grup C Euro 202 antara Makedonia Utara vs Belanda akan digelar di Johan Cruijff Arena, dan pelatih Frank De Boer menegaskan jika timnya tetap akan tampil dengan kekuatan penuh meski sudah mengantongi tiket ke fase knock out.

Belanda sudah dipastikan melaju ke fase berikutnya usai memenangi dua pertandingan yang dilakoninya di Grup C Euro 2020. Di laga perdana, Belanda menang tipis 3-2 dari Ukraina.

Sementara di laga kedua, Oranje tampil impresif ketika melibas Austria dua gol tanpa balas.

Penyerang Timnas Belanda, memphis Depay memeluk pelatih Frank de Boer saat meninggalkan lapangan dalam laga kontra Austria pada matchday kedua Grup C Euro 2020 di Johan Cruyff Arena, Amsterdam, Jumat (18/6/2021) dini hari WIB. [Koen van Weel / POOL / AFP].
Penyerang Timnas Belanda, memphis Depay memeluk pelatih Frank de Boer saat meninggalkan lapangan dalam laga kontra Austria pada matchday kedua Grup C Euro 2020 di Johan Cruyff Arena, Amsterdam, Jumat (18/6/2021) dini hari WIB. [Koen van Weel / POOL / AFP].

Belanda saat ini berada di puncak klasemen Grup C. Unggul tiga poin dari Ukraina dan Austria yang akan 'saling bunuh' di laga pamungkas demi satu tiket fase gugur tersisa di grup tersebut.

Baca Juga: Euro 2020: Pogba yang Tampil, Manchester United yang Deg-degan

Apapun hasil pertandingan kontra Makedonia tidak akan memengaruhi posisi Belanda. Menang, imbang atau kalah mereka tetap keluar sebagai juara grup karena selain mengantongi enam poin, Oranje unggul head to head dari Ukraina dan Austria.

Meski sudah lolos ke babak berikutnya, De Boer tidak ingin jemawa dan memandang Makedonia Utara, yang tumbang di dua laga, sebelah mata.

Laga kontra Makedonia Utara, akan dijadikan De Boer sebagai ajang pengembangan permainan guna menghadapi fase knock out pertama Euro 2020.

“Kami sekarang akan fokus pada aspek-aspek seperti meningkatkan permainan kami secara defensif dan ofensif, transisi, semua hal itu,” kata De Boer dikutip dari laman resmi UEFA, Senin (21/6/2021).

“Tentu saja tekanannya berbeda karena kami tahu kami telah lolos, dan kami bahkan tahu rute ke final," sambungnya.

Baca Juga: Kontrak Berakhir Bulan Ini, Masa Depan Egy Maulana Vikri di Lechia Gdansk Masih Buram

"Tetapi tugas kami adalah memberikan instruksi terbaik kepada para pemain, sehingga permainan ini memiliki pengaruh pada pertandingan berikutnya.”

Pertandingan Euro 2020 antara Makedonia Utara vs Belanda akan digelar di Johan Cruijff Arena, Senin (21/6/2021) malam WIB.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI