Suara.com - Berikut live streaming Turki vs Wales yang akan disiarkan melalui Mola TV pada pukul 23.00 WIB. Dilaksanakan pada hari ini, Rabu 16 Juni 2021, pertandingan antara Turki vs Wales akan jadi pertandingan yang menarik.
Bukan hanya materi pemain yang mantap, namun kedua tim sama-sama butuh kemenangan. Maka dari itu laga Turki vs Wales dalam laga babak penyisihan grup UEFA Euro 2020 ini sayang untuk dilewatkan.
Pertandingan Turki vs Wales disiarkan secara langsung di RCTI, pada jam 23.00 WIB malam ini. Namun jika Anda tak bisa mengakses televisi pada jam tersebut, Anda masih bisa menggunakan layanan TV online seperti Mola TV.
Baca Juga: Profil Gareth Bale: Kapten dan Top Skorer Wales Sepanjang Masa
Link live streaming Turki vs Wales di Mola TV dapat diakses dengan klik tautan berikut [DI SINI].
Review Turki vs Wales
Setelah menelan kekalahan pada laga perdana melawan Italia, mau tidak mau Turki harus habis-habisan demi mendapatkan poin penuh. Posisi Wales pun tak jauh beda. Keduanya yang berada di peringkat 3 dan 4 Grup A menjadikan tim-tim tersebut harus mengeluarkan seluruh kemampuan untuk meraih poin penuh.
Wales dengan hasil imbang dengan Swiss pada pertandingan sebelumnya tentu akan mencari kemenangan besar agar bisa mendapatkan poin penuh. Serupa dengan Wales, Turki justru mau tak mau harus menang besar jika masih ingin bertahan di Piala Eropa 2020 ini.
Turki sendiri sepertinya akan mendapat dukungan penuh dari publiknya, sebab cukup banyak masyarakat berkebangsaan Turki yang tinggal di Azerbaijan, tempat laga ini digelar. Tentu, dukungan moral yang besar bisa menjadi semangat yang tinggi untuk Turki menampilkan permainan terbaiknya.
Baca Juga: Aksi Ronaldo Bikin Coca-cola Rugi Rp57 Triliun dan 4 Berita Bola Terkini
Di sisi lain, Wales juga bukan tim sembarangan. Beberapa pemain bintang sudah mantap masuk di dalam skuad inti, dan siap memberikan daya dobrak yang besar. Gareth Bale, Harry Wilson, dan Connor Robert, diharapkan bisa memaksimalkan kecepatan yang dimilikinya untuk memanfaatkan kesempatan yang diracik oleh lini belakang dan tengah Wales.
Formasi kedua tim sendiri masih abu-abu hingga saat ini. Ada yang mengabarkan bahwa Wales akan bermain dengan empat pemain bertahan, menyikapi kurang optimalnya pertahanan mereka saat berhadapan dengan Swiss pada laga lalu.
Namun tak sedikit juga yang memprediksi bahwa tiga pemain belakang sudah cukup karena Turki tidak memiliki kecepatan seperti Swiss. Jadi, apakah Anda sudah siap untuk menonton live streaming Turki vs Wales di Euro 2020 yang akan dimulai beberapa jam lagi?
Kontributor : I Made Rendika Ardian