Suara.com - Pertandingan antara Prancis vs Jerman di UEFA Euro 2020 segera dilaksanakan pada Rabu, 16 Juni 2021 dini hari nanti. Tentu Anda menantikan link live streaming Prancis vs Jerman bukan?
Pertandingan di Grup F Piala Eropa 2020 ini sepertinya akan menjadi pertandingan yang sangat menarik, karena dua tim memiliki sejarah sebagai tim kuat. Hingga sekarang bahkan, Prancis dan Jerman merupakan timnas kuat untuk kelas dunia.
Live streaming Prancis vs Jerman nanti akan dimulai pada pukul 02.00 WIB, dan disiarkan secara langsung dari RCTI secara live. Selain itu pertandingan ini juga disiarkan melalui siaran langsung di Mola TV.
Link Live Streaming Prancis vs Jerman
Baca Juga: Sejumlah Rekor Menanti untuk Dipatahkan Cristiano Ronaldo di Euro 2020
Nah sampai pada bagian yang Anda nantikan, yakni link live streaming Prancis vs Jerman. Anda bisa langsung mengkliknya di sini (https://mola.tv/watch?v=vd20721956), dan menyaksikannya nanti ketika waktu kick-off babak pertama dimulai.
Tentu saja untuk menikmati link live streaming Prancis vs Jerman ini Anda sebaiknya Anda melakukan pendaftaran terlebih dahulu. Cukup mudah, Anda bisa langsung mendaftar dengan masuk ke situs resmi Mola TV, melakukan registrasi, dan selesai.
Pertandingan "Kotor" Dua Kekuatan Besar Eropa
Pertandingan Prancis vs Jerman dalam turnamen Euro 2020 ini akan diselenggarakan di Stadion Fussball Arena Munich. Pemain belakang timnas Jerman, Antonio Rudiger, mengutarakan bahwa Jerman akan menyajikan pertandingan kotor, yang artinya semua punggawa timnas Jerman akan bermain habis-habisan untuk mendapatkan kemenangan pada laga ini.
Sebelum pertandingan, tentu menarik jika melihat statistik di atas kertas antara kedua tim. Perancis, untuk gelaran Euro 2020 ini, memiliki skuad yang benar-benar matang untuk menghadapi semua pertandingan. Mulai dari pemain di bawah mistar gawang, pemain belakang, hingga pemain tengah dan pemain depan, Prancis dijamin memberikan pertandingan yang menawan.
Baca Juga: Profil Diogo Jota, Pemain Timnas Portugal yang Berlaga di Euro 2020
Namun di sisi lain, Jerman, di atas kertas memiliki skuad yang kurang mumpuni. Dengan materi pemain yang cukup jauh berada di bawah timnas Prancis.
Terbukti dalam empat laga terakhir ketika dua negara ini bertemu, Jerman berhasil dikalahkan sebanyak dua kali. Dua pertandingan sisanya hanya memberikan hasil imbang untuk kedua tim.
Semoga link live streaming Prancis vs Jerman yang disajikan di atas bisa Anda manfaatkan dengan maksimal, dan selamat menantikan pertandingan seru nanti dini hari!
Kontributor : I Made Rendika Ardian