Nama AHHA PS Pati Berpolemik, Atta Halilintar Ikhlas jika Tak Bisa Dipakai di Liga 2 2021

Rauhanda Riyantama Suara.Com
Selasa, 15 Juni 2021 | 14:48 WIB
Nama AHHA PS Pati Berpolemik, Atta Halilintar Ikhlas jika Tak Bisa Dipakai di Liga 2 2021
Atta Halilintar bersama istri dan petinggi klub AHHA PS Pati [Suara.com/Yuliani]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Atta Halilintar baru saja meresmikan nama klub barunya, yakni AHHA PS Pati FC hasil mengakuisisi PSG Pati pada Senin (14/6/2021). Meski demikian, ia harus sabar menunggu soal nama klubnya karena belum diakui oleh PSSI

Seperti diketahui, AHHA PS Pati FC sebelumnya bernama PSG Pati yang baru disahkan di Kongres Tahunan PSSI pada 29 Mei lalu. Mulanya klub ini bernama Putra Sinar Giri (PSG) Gresik sebelum diakuisisi oleh Wakil Bupati Pati, Saiful Arifin.

Dalam keterangannya, Atta mengaku ikhlas jika belum bisa memakai nama AHHA PS Pati FC di Liga 2 2021. Suami Aurel Hermansyah itu paham betul bahwa pergantian nama memang harus melalui Kongres PSSI.

"Memang kita semua tahu pengesahan nama adanya di Kongres PSSI. Kami ikut saja, kalau sebenarnya tidak bisa ya tak masalah," kata Atta Halilintar saat sesi konferensi pers di Djakarta Theater XXI, Sarinah, Jakarta Pusat, Senin (14/6/2021).

Baca Juga: FIFA Beri Lampu Hijau, Ezra Walian Tak Sabar Bela Timnas Indonesia

Chairman AHHA PS Pati, Atta Halilintar (ketiga dari kiri) bersama co-chairman Putra Siregar (kedua dari kiri) dalam konferensi pers peresmian AHHA PS Pati, Senin (14/6/2021). (ANTARA/Arindra Meodia)
Chairman AHHA PS Pati, Atta Halilintar (ketiga dari kiri) bersama co-chairman Putra Siregar (kedua dari kiri) dalam konferensi pers peresmian AHHA PS Pati, Senin (14/6/2021). (ANTARA/Arindra Meodia)

Atta Halilintar akan mengikuti prosedur yang ditetapkan PSSI. Meskipun kata dia, manajemen PSG Pati sudah mengirimkan surat ke PSSI untuk mengubah nama tim menjadi AHHA PS Pati FC.

"Kami nggak mau buru-buru, semua ngikut aja kalau misalnya nggak bisa dipakai musim ini juga nggak apa-apa, jadi kami akan tetap memakai PSG Pati, kita nggak mau muluk-muluk," ujarnya.

Atta Halilintar juga menjelaskan soal perubahan logo klub yang ada di liga 2 itu. Perubahan logo dan nama, diakuinya demi menarik perhatian publik dan mencari sponsor.

"Kalau kita berganti logo juga niatnya atas dasar satu, gimana jadi menarik gitu. Jadi kenapa ada AHHA PS Pati itu karena supaya bisa menarik minat masyarakat kepada sepak bola dan bagaimana sponsorship dekat, penonton jadi ramai, kayak gitu-gitu sih," kata sulung Gen Halilintar ini.

Atta kemudian memberikan contoh Raffi Ahmad yang juga baru mengakuisisi Cilegon United. Nama klub pun diubah Raffi menjadi Rans Cilegon FC.

Baca Juga: Atta Halilintar Resmikan AHHA PS Pati, Warganet Geram Sebut Liga Dagelan

"Karena kita lihat Aa Raffi itu luar biasa ya dari Cilegon FC nggak dilihat, mungkin ya, kalau yang udah tahu alhamdulillah. Tapi aku pribadi tahu Cilegon FC gara-gara RANS Cilegon FC, nah begitu juga aku dengan AHHA PS Pati ini," tandas Atta Halilintar.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI