Prediksi Denmark vs Finlandia di Grup B Euro 2020

Rully Fauzi Suara.Com
Sabtu, 12 Juni 2021 | 09:45 WIB
Prediksi Denmark vs Finlandia di Grup B Euro 2020
Kiper andalan Timnas Denmark, Kasper Schmeichel. [Christof STACHE / AFP]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Pertandingan pembuka Grup B Euro 2020 mempertemukan Denmark vs Finlandia. Duel ini akan dihelat di Parken Stadium, Copenhagen, Sabtu (12/6/2021) malam pukul 23.00 WIB, sebagaimana Denmark memang menjadi salah satu dari 11 negara tuan rumah Euro kali ini.

Baik Denmark maupun Finlandia tentu akan sama-sama ngotot untuk memetik poin penuh demi menjaga asa lolos ke fase gugur.

Di Grup B ini, Belgia memang diyakini akan melenggang mulus sebagai juara grup.

Sementara Denmark, Finlandia, serta Rusia diprediksi akan bersaing ketat untuk menjadi runner-up grup ataupun salah satu dari tim peringkat ketiga terbaik di babak penyisihan Euro 2020, untuk tampil di babak 16 besar turnamen.

Tampil di 'rumah' mereka sendiri, Timnas Denmark layak lebih diunggulkan untuk meraih tiga poin ketimbang Finladia. Selain itu, skuad besutan pelatih Kasper Hjulmand juga tampak lebih komplet ketimbang Timnas Finlandia.

Di lini belakang, Denmark mengandalkan ketangguhan penjaga gawang Kasper Schmeichel, putra dari kiper legendaris Peter Schmeichel yang sukses mengejutkan Eropa kala menjuarai Euro 1992 silam bersama tim yang santer termahsyur dengan sebutan 'Tim Dinamit Denmark'.

Posisi duo bek sentral di depan Kasper ada pemain belakang Chelsea, Andreas Christensen serta bek AC Milan yang berstatus kapten tim Denmark, Simon Kjaer.

Di depan lini pertahanan Denmark pun berdiri jangkar Tottenham Hotspur, Pierre-Emile Hojbjerg yang siap memproteksi serta memberikan rasa aman bagi tim Skandinavia itu.

Sementara untuk urusan bikin gol, Denmark bertumpu pada kreativitas playmaker Inter Milan, Christian Eriksen, yang akan menyokong attacker RB Leipzig Yussuf Poulsen, penyerang Barcelona Martin Braithwaite, serta penyerang muda FC Copenhagen Jonas Wind sebagai goal-getter. 

Baca Juga: Toni Kroos Tak Sabar Hadapi Prancis, Laga Pembuka Jerman di Grup Neraka

Penyerang tim nasional Denmark Martin Braithwaite merayakan golnya ke gawang Bosnia-Herzegovina dalam laga pemanasan terakhir jelang EURO 2020 di Stadion Brondby, Brondby, Denmark, Minggu (6/6/2021) waktu setempat. (ANTARA/REUTERS/RITZAU SCANPIX/Liselotte Sabroe)
Penyerang Timnas Denmark, Martin Braithwaite. (ANTARA/REUTERS/RITZAU SCANPIX/Liselotte Sabroe)

Sementara di sisi lain, Finlandia praktis tampil di putaran final Euro 2020 dengan hanya mengandalkan kolektivitas tim. Tak ada bintang yang benar-benar menonjol dari tim asuhan pelatih Markku Kanerva itu.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI