Suara.com - Sudah menjadi rahasia umum jika Barcelona dan Atletico berebut untuk mendapatkan tanda tangan penyerang Inter, Lautaro Martinez.
Namun, dua klub raksasa La Liga itu diprediksi bakal gigit jari, karena Inter tidak mau melepaskan dengan harga murah.
Dilaporkan Sky Sports Italia, Inter memasang banderol 90 juta euro atau sekitar Rp1,5 triliun untuk penyerang asal Argentina itu.
Sebagaimana diketahui, Barcelona saat ini tengah berbenah. Tercatat tiga pemain sudah diboyong ke Camp Nou; Sergio Aguero, Eric Garcia dan Emerson Royal.
Baca Juga: 10 Bulan Berlalu, 32 Respirator yang Disumbang Lionel Messi Masih Tertahan di Bea Cukai
Namun, Barcelona yang bertekad mempertajam lini serang belum puas dengan materi pemain yang dimiliki saat ini. Alhasil, Lautaro Martinez, yang dibidik sejak awal tahun ini, kembali dikejar.
Sayangnya, Inter tidak elastis dalam bernegosiasi. Juara Serie A Italia itu tak ingin pasang harga murah buat Lautaro.
Barcelona yang saat ini tengah dililit utang yang menggunung, diperkirakan tidak akan mau menggelontorkan uang sebesar itu untuk seorang Lautaro Martinez.
Sementara Atletico dikabarkan punya semangat yang lebih besar dalam perburuan Lautaro. Jawara La Liga musim 2020/21 itu ngebet memboyong Lautaro dari Inter guna menyenangkan hati pelatih Diego Simeone.
Manajemen klub tidak ingin kehilangan Simeone, yang kontraknya berakhir tahun depan. Agar Simeone bertahan, Atletico pun menuruti kemauannya, yaitu memboyong kompatriotnya tersebut dari Inter.
Baca Juga: Chelsea Siap Tikung PSG Dapatkan Achraf Hakimi dari Inter Milan
Dilaporkan Corriere dello Sport baru-baru ini, Atletico sudah mengajukan proposal untuk Lautaro di angka 50 juta euro. Namun tawaran untuk penyerang berusia 23 tahun itu ditolak Inter mentah-mentah.
Atletico sebelumnya dikabarkan cukup optimistis bisa memboyong Lautaro ke Estadio Wanda Metropolitano, mengingat Romelu Lukaku sudah menyatakan komitmennya pada klub biru hitam tersebut.
Karena komitmen Lukaku, berarti persaingan berat di lini depan Inter bagi Lautaro di musim 2021/22.
Musim lalu, Lautaro mencetak 19 gol dan 11 assist dalam 48 pertandingan di semua kompetisi untuk membawa Nerazzurri meraih gelar Serie A pertama mereka sejak 2010.