Euro 2020 Kick-off Akhir Pekan Ini, Satgas COVID-19 Serukan Jangan Nobar

Rully Fauzi Suara.Com
Rabu, 09 Juni 2021 | 20:57 WIB
Euro 2020 Kick-off Akhir Pekan Ini, Satgas COVID-19 Serukan Jangan Nobar
Timnas Inggris akan tampil di Euro 2020. (OZAN KOSE / AFP)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Turnamen akbar empat tahunan antar negara-negara Eropa, Euro 2020 siap bergulir mulai akhir pekan ini setelah tertunda satu tahun imbas pandemi virus Corona. Demam Piala Eropa ini tentu akan dirasakan para pecinta sepakbola di berbagai belahan dunia, termasuk di Tanah Air.

Hanya tinggal menghitung hari jelang kick-off Euro, Satuan Tugas (Satgas) Penanganan COVID-19 pun mengeluarkan seruan kepada pecinta sepakbola di Indonesia untuk tidak melakukan kegiatan nonton bareng alias nobar, khususnya di tempat umum.

Satgas COVID-19 menyarankan agar total 51 pertandingan Euro 2020 serta euforianya dinikmati dari rumah saja, demi memutus rantai penyebaran COVID-19.

Para pemain Timnas Jerman. [HILO SCHMUELGEN / POOL / AFP]
Timnas Jerman akan meramaikan pesta sepakbola Euro 2020. [HILO SCHMUELGEN / POOL / AFP]

Sekadar informasi, acara nobar untuk Euro 2020 di Indonesia sendiri tidak dapat dilaksanakan secara sembarang. Mesti ada izin dari Mola TV, selaku pemegang hak siar.

Baca Juga: Menang 7-1 di Laga Pamungkas Jelang Euro, Jerman Kirim Warning buat Lawan-lawan

Bila ada yang tetap nekat menggelar acara nobar secara ilegal bisa mendapat hukuman denda dan penjara. Hal ini karena pelanggaran hak cipta.

Euro 2020 sendiri akan dibuka dengan partai Turki vs Italia dari Grup A. Laga ini akan dihelat di Stadio Olimpico, Roma, Italia pada Sabtu (12/6/2021) dini hari WIB.

Total 24 negara berpartisipasi dalam ajang sepakbola paling bergengsi di Benua Biru tersebut.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI