Bhayangkara FC Antusias Tampil di Turnamen Piala Wali Kota Solo

Selasa, 08 Juni 2021 | 14:37 WIB
Bhayangkara FC Antusias Tampil di Turnamen Piala Wali Kota Solo
Skuat Bhayangkara FC usai menjalani latihan (dok. Bhayangkara FC).
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Bhayangkara FC antusias menerima undangan untuk mengikuti turnamen walikota Solo. Turnamen tersebut rencananya akan digelar pada 21-26 Juni 2021.

Kejuaraan yang diikuti oleh beberapa tim Liga 1 dan 2 ini akan digelar di Stadion Manahan. Namun, operator turnamen tersebut masih belum jelas.

Sistem pertandingan yang akan dipakai, seperti apa protokol kesehatannya, dan izin pertandingan sudah dikantongi atau belum juga masih tanda tanya.

COO Bhayangkara Solo FC, Sumardji. (HO/Bhayangkarasolofc.id)
COO Bhayangkara Solo FC, Sumardji. (HO/Bhayangkarasolofc.id)

Ada empat klub Liga 1 yang diundang ikut turnamen tersebut yaitu Bhayangkara FC, Arema FC, Persib Bandung, dan Bali United.

Baca Juga: Berstatus Underdog, 4 Tim Ini Diprediksi Bakal Tampil Mengejutkan di Euro 2020

Sementara Persis Solo, Dewa United, Rans Cilegon FC, dan PSG Pati akan mewakili klub Liga 2.

Surat undangan berkaitan dengan penyelenggaraan ajang tersebut juga sudah disebar, dan sudah diterima klub-klub di atas, termasuk Bhayangkara FC.

COO Bhayangkara FC, Sumardji antusias menyambut turnamen tersebut. Menurutnya, turnamen itu bisa dijadikan sebagai ajang pemanasan tim sebelum Liga 1 2021/2022.

“Kami sudah mendapatkan undangannya. Turnamen ini cukup penting buat mengasah peforma tim sekaligus melihat perkembangan sebelum ke Liga 1,” kata Sumardji dalam rilis yang diterima Suara.com.

Sumardji menambahkan, adanya turnamen Piala Wali Kota Solo nanti juga menjadi bahan catatan pelatih Paul Munster untuk meramu strategi yang tepat menuju kompetisi resmi.

Baca Juga: Timnas Indonesia Dibantai 4 Gol Tanpa Balas, Ketum PSSI Minta Pelatih Evaluasi

"Apalagi peserta ajang ini campuran dari Liga 1 dan Liga 2. Tentu akan menjadi turnamen yang menarik,” pungkas mantan manajer Timnas Indonesia tersebut.

Bhayangkara FC saat ini berlatih intensif di Stadion Universitas Sebelas Maret (UNS), Solo. Sebelumnya, The Guardian --julukan Bhayangkara FC-- sudah beruji coba dengan Persis Solo dan berakhir imbang 2-2.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI