
Timnas Indonesia akan berhadapan dengan Vietnam pada lanjutan Kualifikasi Piala Dunia 2022 zona Asia Grup G di Stadion Al Maktoum, Dubai, Uni Emirat Arab (UEA), Senin (7/6/2021) malam. Indonesia dapat dukungan dari Malaysia supaya bisa mengalahkan Vietnam.
Tentu ada maksud dari dukungan tersebut. Pasalnya, Malaysia masih punya kans lolos ke babak selanjutnya di ajang Kualifikasi Piala Dunia 2022 zona Asia ini.