Copa America 2021: Scaloni Ungkap Alasan Tak Bawa Dybala di Skuat Argentina

Reky Kalumata Suara.Com
Kamis, 03 Juni 2021 | 18:25 WIB
Copa America 2021: Scaloni Ungkap Alasan Tak Bawa Dybala di Skuat Argentina
Penyerang Juventus, Paulo Dybala. [MARCO BERTORELLO / AFP]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Pelatih Timnas Argentina Lionel Scaloni mengungkapkan alasan mereka tidak membawa striker Juventus Paulo Dybala dalam skuatnya untuk tampil di Copa America 2021.

Dybala tidak dipanggil untuk ikut kompetisi yang akan berlangsung musim panas ini, dan Scaloni menjelaskan keputusannya tersebut dalam sebuah wawancara dengan La Gazzetta dello Sport.

“Tidak ada yang sedih seperti saya. Saya suka Paulo, tapi kami membutuhkan pemain yang fit dan siap. Dia mengalami musim yang sulit dan cedera mencegah mendapatkan waktu bermain reguler. Sudah terlambat saat dia kembali beraksi,” kata Scaloni seperti dilansir Footballl Italia.

Lionel Scaloni saat memimpin skuat Argentina menghadapi Kolombia pada pertandingan pertama Grup B Copa America 2019. (JUAN MABROMATA / AFP)
Lionel Scaloni saat memimpin skuat Argentina menghadapi Kolombia pada pertandingan pertama Grup B Copa America 2019. (JUAN MABROMATA / AFP)

“Jika saya diizinkan membawa 26 pemain, saya akan memanggilnya, tetapi kami harus membuat keputusan yang berbeda. Itu hanya jeda, nilainya tidak bisa dipertanyakan. Saya harap dia segera pulih.”

Baca Juga: Profil Sergio Aguero, Mesin Gol Manchester City Pindah ke Barcelona

Namun, banyak para pemain dari klub Serie A lainnya yang masuk dalam timnas Argentina, seperti Lautaro Martinez (Inter Milan), Rodrigo De Paul (Udinese) dan Cristian Romero (Atalanta).

"Inter dan Lautaro telah tumbuh bersama, mengakhiri musim dengan cara yang fantastis. Lautaro menjadi titik acuan. Dia bisa sangat berguna untuk tim mana pun, Inter pasti senang karena dia bisa memberikan banyak hal untuk tahun-tahun mendatang,” kata Scaloni.

“Sementara De Paul telah siap bermain untuk tim papan atas, meskipun saya menghormati Udinese dan saya menganggap mereka sebagai model dalam hal manajemen."

“Saya tahu dia sangat senang bermain di sana, tetapi pada titik tertentu, setiap pemain harus mengambil langkah maju dan dia siap. Dia adalah pesepakbola modern.

"Romero bukan suatu yang mengejutkan, saya sudah memanggilnya untuk pertandingan yang akhirnya dibatalkan karena COVID," pungkas Scaloni.

Baca Juga: Brasil Tuan Rumah Copa America, Jair Bolsonaro: Terserah Saya...Semua Sudah Diputuskan

Copa America edisi ke-47 dijadwalkan berlangsung di Brasil pada 13 Juni-10 Juli 2021. Argentina yang berada di Grup B akan memulai laganya di kompetisi ini menghadapi Chile pada 14 Juni 2021.

Namun sebelum itu, Argentina masih harus menjalani dua pertandingan kualifikasi Piala Dunia 2022 zona CONMEBOL pada Jumat (4/6/2021) dan Rabu (9/6/2021) nanti.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI