Sepakati Perubahan Gaji, Ronald Koeman Perpanjang Kontrak di Barcelona

Syaiful Rachman Suara.Com
Kamis, 03 Juni 2021 | 00:05 WIB
Sepakati Perubahan Gaji, Ronald Koeman Perpanjang Kontrak di Barcelona
Presiden Barcelona Joan Laporta (kiri) memberi selamat kepada pelatih Ronald Koeman usai timnya mengalahkan Athletic Bilbao di final Copa del Rey yang digelar pada 17 April 2021. [AFP]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Ronald Koeman dikabarkan telah mencapai kesepakatan dengan Presiden Barcelona Joan Laporta. Pelatih asal Belanda itu akan meneken perpanjangan kontrak berdurasi satu tahun dengan opsi tambahan satu tahun jika tim yang dipimpinnya mencapai target.

Sebagaimana diketahui, Koeman resmi ditunjuk sebagai pelatih Barcelona pada 19 Agustus 2020. Ketika itu Koeman meneken kontrak berdurasi dua tahun di depan presiden klub sebelumnya, Josep Maria Bartomeu.

Kesepakatan verbal antara Koeman dengan Laporta kabarnya akan diresmikan usai rapat direksi klub yang digelar pada Kamis (3/6/2021), di Camp Nou.

Pelatih Barcelona Ronald Koeman tiba di Paris, Prancis, Selasa (9/3/2021), jelang leg kedua babak 16 besar Liga Champions antara PSG vs Barcelona yang akan digelar di Parc des Princes. [AFP]
Pelatih Barcelona Ronald Koeman tiba di Paris, Prancis, Selasa (9/3/2021), jelang leg kedua babak 16 besar Liga Champions antara PSG vs Barcelona yang akan digelar di Parc des Princes. [AFP]

Menurut Radio Catalunya, Koeman, yang tiba di Barcelona musim panas lalu untuk menggantikan Quique Setien, sepakat untuk mengkonversi sebagian gajinya menjadi variabel. Dengan kata lain, Koeman bersedia pangkas gaji pokok.

Baca Juga: Puji Kecepatan dan Kualitas Kylian Mbappe, Benzema: Dia akan Diterima di Real Madrid

Laporta menyebutkan awal pekan ini bahwa pembicaraan dengan Koeman berada di track yang ia harapkan, dan mengisyaratkan pelatih asal Belanda itu akan bertahan di klub musim depan.

“Saya sudah mengatakan bahwa kami membuka periode refleksi untuk Koeman,” kata Laporta saat presentasi Eric Garcia, Selasa (1/6/2021).

“Kami harus mengevaluasi apa yang berjalan dengan baik dan apa yang tidak berjalan dengan baik musim lalu."

"Kami membutuhkan periode tenang ini dan, dalam seminggu, atau sepuluh hari kami akan bertemu lagi, tetapi ada pembicaraan."

"Pembicaraan berjalan sangat baik. Periode refleksi diperlukan."

Baca Juga: Euro 1992, Ketika Tim Dinamit Denmark 'Meledak' di Bawah Kepemimpinan Moller Nielsen

Koeman sendiri terlihat di Camp Nou pada hari Rabu (2/6/2021) untuk menyaksikan putranya, Ronald Koeman Jr, yang berpartisipasi dalam pertandingan amal sebagai penjaga gawang.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI