Ukur Kekuatan Tim Jelang Liga 2, Dewa United Tantang Tiga Klub Liga 1

Rabu, 26 Mei 2021 | 18:13 WIB
Ukur Kekuatan Tim Jelang Liga 2, Dewa United Tantang Tiga Klub Liga 1
Pertandingan perempatfinal Piala Menpora 2021 antara Persija Jakarta vs Barito Putera di Stadion Kanjuruhan, Malang, Sabtu (10/4/20201). (Dok. PT LIB)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Mempersiapkan diri jelang menghadapi Liga 2 2021, Dewa United akan melakukan tur Pulau Jawa. Tiga tim Liga 1 2021/2022 akan dijadikan mereka unuk mengukur kekuatan tim.

Tiga tim yang dihadapi Tangsel Warriors --julukan Dewa United-- terbilang kuat. Mereka adalah Borneo FC, Barito Putera, dan Persik Kediri.

Adapun dua pertandingan uji coba bakal berlangsung di Yogyakarta. Sementara satu lagi digelar di Jawa Timur.

Suasana laga Piala Menpora 2021 antara Borneo FC vs PSM Makassar di Stadion Kanjuruhan, Malang, Rabu (31/3/2021) sore WIB. [dok. PT LIB]
Suasana laga Piala Menpora 2021 antara Borneo FC vs PSM Makassar di Stadion Kanjuruhan, Malang, Rabu (31/3/2021) sore WIB. [dok. PT LIB]

Pelatih Dewa United, Kas Hartadi menjelaskan uji coba ini untuk mengukur kekuatan tim. Ia masih mencari-cari komposisi utama tim yang cocok untuk pertandingan.

Baca Juga: Dipecat Persis Solo, Michelle Kuhnle Sebut Manajemen Tak Profesional

"Secara umum menghadapi tiga tim Liga 1 untuk mengukur kekuatan asli tim sekaligus mencari formasi starting XI terbaik," kata Kas Hartadi dalam rilis yang diterima Suara.com.

"Ini juga jadi momentum jajaran pelatih untuk melatih racikan strategi sebelum mengarungi kompetisi Juli. Juga mengukur kedalaman skuad di setiap posisi," ucapnya.

Kas Hartadi menjelaskan timnya masih kekurangan pemain di beberapa posisi. Oleh sebab itu, uji coba ini untuk memastikan kembali posisi mana yang perlu ditambah.

"Kita masih mencari tiga pemain lagi sebelum kompetisi dimulai. Terutama posisi 6 gelandang jangkar dan posisi 4 stopper," pungkasnya.

Liga 2 dijadwalkan kick-off dua pekan setelag Liga 1 2021/2022 bergulir. Adapun Liga 1 dijadwalkan bergulir antara 3-7 Juli mendatang.

Baca Juga: Tukar Guling Morata - Dybala: Negosiasi Atletico dan Juventus Makin Intens

Shahar Ginanjar dan kawan-kawan punya target promosi ke Liga 1 musim depan. Oleh sebab itu, persiapan yang matang perlu dilakukan.

Berikut Jadwal Ujicoba Dewa United Tour de Java 2021.

Kamis, 3 Juni 2021: Borneo FC vs Dewa United, Lapangan UNY Yogyakarta, pukul 16.00 WIB.

Sabtu, 5 Juni 2021: Dewa United vs Barito Putera, Lapangan JIS Yogyakarra, 16.00 WIB.

Rabu, 9 Juni 2021: Persik Kediri vs Dewa United, Stadion Brawijaya, 16.00 WIB.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI