Sergio Aguero Tinggalkan Man City, Sang Kekasih: Saya Selalu di Sampingmu

Selasa, 25 Mei 2021 | 11:18 WIB
Sergio Aguero Tinggalkan Man City, Sang Kekasih: Saya Selalu di Sampingmu
Sergio Aguero bersama kekasihnya Sofia Calzetti. (Instagram/soficalzetti)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Sergio Aguero segera meninggalkan Manchester City usai kontraknya habis. Sang kekasih, Sofia Calzetti menegaskan bakal selalu menemani Aguero ke mana pun dia berlabuh.

Hal tersebut diketahui dari unggahan Instagram Sofia pada Senin (24/5/2021). Dalam postingan tersebut, Sofia membagikan potretnya dengan Aguero di depan Etihad Stadion.

"Setelah sekain lama di sini lagi, hari ini dengan sensasi yang tak terhingga. Saya tahu betapa kamu menikmati apa yang kamu lakukan dan semua yang kamu berikan," buka Sofia.

"Kamu akan selalu ada dalam ingatan semua orang. Kamu mendapatkan semua yang kamu lakukan, mencetak momen yang luar biasa dalam sejarah seperti gol di menit 93."

Baca Juga: Aji Santoso Bangga Pemain Persebaya Dominasi Timnas Indonesia

"Saya mencintaimu dan saya akan berada di sampingmu untuk menemanimu dalam semua tantangan yang akan ada di masa datang," tutupnya.

Sergio Aguero dan kekasihnya, Sofia Calzetti. (Instagram/soficalzetti)
Sergio Aguero dan kekasihnya, Sofia Calzetti. (Instagram/soficalzetti)

Sementara itu, Aguero sendiri dikabarkan bakal gabung ke Barcelona usai meninggalkan Man City. Kabar itu juga disampaikan oleh Pep Guardiola.

"Mungkin saya mengungkapkan sebuah rahasia. Mungkin ia hampir menyetujui kesepakatan untuk klub yang saya cintai - untuk Barcelona. Dia akan bermain bersama pemain terbaik sepanjang masa, Messi," ucap Guardiola kepada BBC.

Sergio Aguero sendiri sudah mengabdi di Manchester City sejak tahun 2011. Selama 10 tahun kariernya bersama The Citizens, Aguero sudah meraih banyak prestasi dan menjadi pencetak gol terbanyak dalam sejarah klub dengan total 260 gol.

Kini Aguero sedang mengincar trofi Liga Champions yang pertama bersama Manchester City. Jika hal itu terwujud, maka Aguero mampu menutup kariernya di Manchester City dengan manis.

Baca Juga: Timnas Spanyol Dipastikan Tanpa Sergio Ramos di Piala Eropa

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI