Shin Tae-yong Bicara Soal Kekuatan 5 Lawan Timnas Indonesia di Dubai

Sabtu, 22 Mei 2021 | 16:36 WIB
Shin Tae-yong Bicara Soal Kekuatan 5 Lawan Timnas Indonesia di Dubai
Pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-yong memimpin latihan skuad Garuda di Dubai, UEA. [dok. PSSI]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-yong bicara soal lima lawan yang akan dihadapi timnya di Dubai, Uni Emirat Arab (UEA). Menurutnya, kondisi pemain-pemain lawan jauh lebih baik ketimbang Indonesia.

Seperti diketahui, selama training camp (TC) di Dubai ada lima pertandingan yang bakal dilakukan skuat Garuda. Dimulai uji coba melawan Afghanistan pada 25 Mei dan Oman empat hari setelahnya.

Selanjutnya, Evan Dimas dan kawan-kawan bakal melakoni tiga laga Kualifikasi Piala Dunia 2022 zona Asia kontra Thailand (3 Juni), Vietnam (7 Juni), dan UEA pada 11 Juni 2021.

Melihat kemampuan lawan-lawannya, Shin Tae-yong mengakui mereka jauh lebih kuat. Ini karena persiapan yang lebih matang karena adanya kompetisi di negara masing-masing.

Baca Juga: Evan Dimas Curhat Beratnya Latihan Fisik Timnas Indonesia

"Itu karena liga dan kompetisi mereka bergulir terus. Jadi fisik dan pengalaman pertandingan yang didapat oleh pemain lebih banyak serta lebih baik dari kita," kata Shin Tae-yong dikutip dari laman resmi PSSI.

"Namun itu tidak masalah, di sinilah kita berusaha dan mencoba mengubahnya," tambah pelatih asal Korea Selatan itu.

Shin Tae-yong memiliki cara untuk dapat membuat Indonesia memperoleh hasil terbaik di lima laga tersebut. Oleh sebab itu, ia meminta anak asuhannya berlatih dengan giat.

"Sampai saat ini, kita sengaja mengadakan latihan penguatan (power training) untuk menguatkan fisik supaya lebih kuat lagi. Mulai besok harus conditioning lagi," jelasnya.

"Sekarang, tinggal pemain-pemain saja yang harus mempertaruhkan nyawanya di pertandingan-pertandingan berikutnya," pungkas juru racik yang pernah menukangi Timnas Korea Selatan di Piala Dunia 2018 itu.

Baca Juga: Pelatih Fisik Membuat Para Pemain Timnas Indonesia Kelelahan

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI