Prediksi Aston Villa vs Chelsea, 23 Mei 2021: H2H, Peluang, dan Skor

Arief Apriadi Suara.Com
Sabtu, 22 Mei 2021 | 07:05 WIB
Prediksi Aston Villa vs Chelsea, 23 Mei 2021: H2H, Peluang, dan Skor
Para pemain Chelsea dan manajer Thomas Tuchel (kanan) merayakan kemenangan atas FC Porto usai laga perempatfinal Liga Champions di Estadio Ramon Sanchez Pizjuan, Sevilla, Spanyol, Kamis (8/4/2021). [CRISTINA QUICLER / AFP]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Chelsea akan bertandang ke markas Aston Villa dalam laga pekan ke-38 atau terakhir Liga Inggris 2020/2021. Pertandingan tersebut bakal bergulir pada Minggu (23/5/2021) pukul 22.00 WIB.

Pertandingan ini jadi momen sangat penting bagi tim besutan Thomas Tuchel yang masih berusaha untuk finis di peringkat empat besar demi lolos ke Liga Champions musim depan.

Chelsea untuk sementara duduk di peringkat ketiga klasemen dengan koleksi 67 poin. The Blues cuma terpaut satu poin dari Liverpool dan Leicester City yang berturut-turut duduk di peringkat keempat dan kelima.

Secara matematis, Chelsea jadi tim yang memiliki kans paling besar untuk finis empat besar dibanding Liverpool dan Leicester. Meski demikian, mereka patut waspada lantaran lawan yang dihadapi adalah Aston Villa.

Baca Juga: Harry Kane Ingin Hengkang Demi Samai Level Ronaldo-Messi

Villa musim ini bukan tim sembarangan. Di paruh awal musim, mereka mampu bersaing di papan atas. Bahkan, mereka mengalahkan Liverpool dengan skor mencolok 7-2, sebelum performa menurun dan kini melorot ke peringkat ke-11.

Teranyar, Aston Villa berhasil mengalahkan Tottenham Hotspur dengan skor 2-1 berkat gol Ollie Watkins dan satu gol bunuh diri Sergio Reguilon.

Thomas Tuchel menegaskan bahwa pertandingan ini setara dengan final Liga Champions di mana Chelsea sudah ditunggu Manchester City pada 29 Mei mendatang.

"Ini semua masih jauh dari berakhir. Masih ada laga kontra Villa, yang mana itu akan jadi laga berat. Kami sepenuhnya fokus untuk pekan terakhir Liga Inggris," sambung pelatih berpaspor Jerman itu dilansir dari laman resmi Chelsea.

"Laga tersebut sama pentingnya dengan final Liga Champions nanti, karena kami ingin finis empat besar di liga. Kami siap tampil mati-matian demi meraih hasil maksimal!" celoteh Tuchel.

Baca Juga: Beri Fans Tepuk Tangan, Harry Kane Mantap Tinggalkan Tottenham?

Rekor Pertemuan Aston Villa vs Chelsea

5 Pertemuan Terakhir

29/12/2020 Chelsea 1-1 Villa (Liga Inggris)
21/06/2020 Villa 1-2 Chelsea (Liga Inggris)
05/12/2019 Chelsea 2-1 Villa (Liga Inggris)
02/04/2016 Villa 0-4 Chelsea (Liga Inggris)
17/10/2015 Chelsea 2-0 Villa (Liga Inggris).

5 Pertandingan Terakhir Aston Villa

02/05/21 Everton 1-2 Villa (Liga Inggris)
09/05/21 Villa 1-3 MU (Liga Inggris)
14/05/21 Villa 0-0 Everton (Liga Inggris)
16/05/21 Palace 3-2 Villa (Liga Inggris)
20/05/21 Tottenham 1-2 Villa (Liga Inggris).

5 Pertandingan Terakhir Chelsea

06/05/21 Chelsea 2-0 Madrid (UCL)
08/05/21 City 1-2 Chelsea (Liga Inggris)
13/05/21 Chelsea 0-1 Arsenal (Liga Inggris)
15/05/21 Chelsea 0-1 Leicester (Piala FA)
19/05/21 Chelsea 2-1 Leicester (Liga Inggris).

Prakiraan Susunan Pemain Aston Villa vs Chelsea

Chelsea (3-4-2-1)

Mendy; Azpilicueta, Christensen, Rudiger; James, Jorginho, Kovacic, Chilwell; Mount, Werner, Havertz.

Aston Villa (4-2-3-1)

Martinez; Targett, Mings, Hause, Konsa; Douglas Luiz, McGinn; El Ghazi, Grealish, Traore; Watkins.

Prediksi Skor Aston Villa vs Chelsea

Eveing Standard memprediksi pertandingan ini akan berjalan ketat. Namun dengan kualitas dan misi yang diemban, Chelsea dinilai bisa menang dengan skor tipis 2-1.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI