Jelang Madrid vs Villarreal, Zidane: Ada yang Salah dengan Eden Hazard

Arief Apriadi Suara.Com
Jum'at, 21 Mei 2021 | 19:42 WIB
Jelang Madrid vs Villarreal, Zidane: Ada yang Salah dengan Eden Hazard
Pemain Real Madrid Eden Hazard berjalan di pinggir lapangan dalam pertandingan La Liga kontra Real Betis di Estadio Alfredo Di Stefano, 24 April 2021. [AFP]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Real Madrid kemungkinan besar tak diperkuat Eden Hazard saat memainkan laga penentuan gelar Liga Spanyol 2020/2021 kontra Villarreal, Sabtu (22/5/2021).

Pelatih Madrid, Zinedine Zidane mengatakan ada yang salah dengan winger Timnas Belgia tersebut sehingga tak berlatih dengan rekan-rekan satu timnya sehari jelang laga.

"Dia punya sesuatu, sedikit, tapi kami tak ingin ambil risiko. Jika dia tidak berlatih bersama tim hari ini, itu karena ada yang salah dengan dirinya," kata Zidane dikutip dari Marca, Jumat (21/5/2021).

"Itu saja. Besok dia tidak akan ada di sana [saat Madrid menjamu Villarreal]," tambahnya.

Baca Juga: Prediksi Real Valladolid vs Atletico Madrid: Rojiblancos Diambang Juara

Eden Hazard yang memang mengalami banyak penurunan performa sejak bergabung dengan Real Madrid dilaporkan mendapat masalah pada paha kanannya.

Kabar baiknya, kapten tim Sergio Ramos dipastikan kembali ke skuad, meskipun Zinedine Zidane tidak menggaransi bek 35 tahun yang akan habis kontrak akhir musim ini bakal bermain.

"Ya, besok dia akan bersama kami. Kalau begitu, tim, kamu akan melihatnya besok," beber Zidane.

Pertandingan kontra Villarreal akan jadi laga hidup mati bagi Real Madrid dalam misi merengkuh gelar juara Liga Spanyol 2020/2021.

Meski demikian, peluang juara Real Madrid tak berada di tangannya sendiri. Mereka wajib menang kontra Villarreal dan berharap Atletico Madrid selaku pemuncak klasemen gagal meraup poin penuh saat bertandang ke markas Real Valladolid.

Baca Juga: Jadwal Liga Spanyol Pekan Terakhir, Atletico atau Real Madrid Raih Juara ?

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI