Suara.com - Sami Khedira akhirnya memutuskan untuk gantung sepatu alias pensiun sebagai pesepakbola profesional pada akhir musim ini.
Khedira mengumumkan keputusannya tersebut melalui akun Instagram pribadinya hari ini. Mantan gelandang tengah Timnas Jerman itu resmi pensiun pada usia 34 tahun.
Serangkaian cedera kerap kali mengganggu karier Khedira, terutama beberapa tahun terakhir ini, tetapi ia telah meraih berbagai gelar di level klub maupun internasional. Puncaknya, ia berhasil menjuarai Piala Dunia 2014 di Brasil.
Hertha Berlin menjadi klub terakhir yang dibela Khedira. Melalui akun Instagramnya, Khedira akan memainkan laga terakhir dalam kariernya pada akhir pekan ini, ketika Hertha bertemu Hoffenheim dalam rangkaian spieltag pamungkas Bundesliga Jerman 2020/2021.
Baca Juga: Belum Menyerah, Arsenal Bertekad Tampil di Liga Baru UEFA Musim Depan
Khedira telah berpetualang ke klub-klub raksasa Eropa selama kariernya seperti Real Madrid dan Juventus, serta tim yang mengorbitkan namanya, VfB Stuttgart. Ia menyabet gelar Bundesliga, Liga Spanyol dan juga Liga Italia bersama tiga klub tersebut.
Khedira juga sukses menjuarai Liga Champions ketika masih membela Real Madrid pada musim 2013/2014, disambung dengan Piala Super Eropa serta Piala Dunia Antarklub 2014.
Khedira dikenal sebagai gelandang tengah yang mampu menjaga keseimbangan tim untuk bertahan dan menyerang.
Ia bermain penuh energi dan pintar membaca permainan. Namun, cedera mulai mengganggu perjalanan kariernya sejak gabung Juventus.
Gabung klub Kota Turin itu pada 2015, Khedira meneken kontrak baru pada 2018, tetapi ia tidak bisa memaksimalkan kontribusinya karena cedera dan didiagnosa memiliki kelainan detak jantung.
Baca Juga: Klasemen Terbaru Liga Inggris: Liverpool Tembus 4 Besar Salip Leicester
Pada Februari 2021, setelah dilepas Juventus, Khedira kemudian gabung Hertha dengan status free agent. Klub Bundesliga itu pun jadi klub terakhir dalam kariernya sebagai pesepakbola profesional.