Napoli Saingi Manchester United Dapatkan Bek Tangguh Kapal Selam Kuning

Rully Fauzi Suara.Com
Selasa, 18 Mei 2021 | 18:35 WIB
Napoli Saingi Manchester United Dapatkan Bek Tangguh Kapal Selam Kuning
Bek andalan Villarreal, Pau Torres (kiri). [DENIS LOVROVIC / AFP]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Tim elite Liga Italia, Napoli kabarnya masuk dalam perburuan bek tangguh Villarreal, Pau Torres pada bursa transfer musim panas 2021. Bek sentral tim Kapal Selam Kuning --julukan Villarreal-- itu sebelumnya juga cukup santer dikaitkan dengan Manchester United.

Seperti dilansir media Italia Gazzetta, Torres memiliki klausul rilis senilai 60 juta euro dalam kontraknya saat ini bersama Villarreal.

Bek berusia 24 tahun itu sendiri masih terikat kontrak bersama tim Kapal Selam Kuning hingga 2024 mendatang. 

Disebutkan, pihak representatif Torres sudah mengetahui sang klien, yang juga sudah reguler masuk skuad Timnas Spanyol, tengah diincar klub-klub besar.

Baca Juga: Prediksi MU vs Fulham: Kala Stretford End Kembali Dihiasi Suporter

Selain Napoli dan Manchester United, klub raksasa Spanyol Real Madrid kabarnya juga membuka peluang untuk mendatangkan pemain jebolan akademi Villarreal itu pada jendela transfer nanti.

Namun, Real Madrid kabarnya cukup keberatan jika harus menebus klausul pelepasan Torres dan berharap Villarreal mau menurunkan harga dengan melego bek bertinggi 191 cm itu secara normal.

Di sepanjang kampanye 2020/2021 ini, Torres menjelma jadi batu karang kokoh di jantung pertahanan Villarreal bersama bek veteran eks Real Madrid, Raul Albiol.

Kedua pemain tersebut pun bakal kembali jadi andalan tim Kapal Selam Kuning di laga final Liga Europa, di mana Manchester United kebetulan jadi lawan dalam pertandingan di Gdansk, Polandia, 27 Mei nanti.

Baca Juga: Manchester United Pilihan Terbaik untuk Harry Kane, Bukan City atau Chelsea

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI