Prediksi Torino vs AC Milan di Liga Italia Malam Ini

Reky Kalumata Suara.Com
Rabu, 12 Mei 2021 | 19:56 WIB
Prediksi Torino vs AC Milan di Liga Italia Malam Ini
Penyerang AC Milan Ante Rebic (kedua kanan) merayakan gol selama pertandingan sepak bola Serie A Italia Juventus melawan AC Milan di stadion Juventus, Turin, pada (9/5/2021). [Isabella BONOTTO / AFP]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Prediksi Torino vs AC Milan pada pertandingan Liga Italia pekan ke-36, Kamis (13/5/2021) dini hari WIB. Rossoneri bidik tiga poin dalam lawatannya ke Turin guna memastikan finis di posisi empat besar.

Milan saat ini berada di posisi ketiga klasemen Liga Italia akan bertandang ke Stadio Olimpico Grande Torino guna menghadapi Torino yang saat ini berada di peringkat ke-15.

Rossoneri mencoba mengulang hasil positif di Turin setelah pada pertandingan pekan lalu mereka menundukkan tetangga Torino, Juventus dengan skor tiga gol tanpa balas.

Pelatih AC Milan, Stefano Pioli. [MIGUEL MEDINA / AFP]
Pelatih AC Milan, Stefano Pioli. [MIGUEL MEDINA / AFP]

Hasil tersebut membuat skuat besutan Stefano Pioli pun kini memiliki 72 poin, sama dengan peringkat 2 Atalanta, unggul dua poin atas Napoli dan tiga poin atas Juventus.

Baca Juga: Prediksi Sassuolo vs Juventus, Laga Pekan ke-36 Liga Italia

Kini Milan kembali membidik poin penuh saat kembali ke Turin. Mereka harus dapat memanfaatkan sisa pertandingan dengan baik guna menjaga finis di posisi empat besar.

Namun Pioli dipastikan tidak akan diperkuat Zlatan Ibrahimovic dalam laga ini karena masih dibekap cedera lutut. Sedangkan Ante Rebic siap di pasang di lini depan skuatnya.

Sementara Torino masih berjuang untuk dapat tetap bertahan di Serie A, dimana saay ini masih terpaut empat poin dari zona merah. Pada laga terakhir mereka bermain imbang 1-1 dengan Verona.

Pelatih Torino Davide Nicola. Marco BERTORELLO / AFP
Pelatih Torino Davide Nicola. Marco BERTORELLO / AFP

Pelatih Davide Nicola telah menyiapkan skuat terbaiknya guna menghadapi laga ini. Ia akan kembali mempercayakan lini depannya kepada duet Andrea Belotti dan Zaza.

Di atas kertas Milan lebih difavoritkan bisa memenangi laga ini. Apalagi dalam dua kali pertemuan kedua tim di musim ini dimenangkan oleh Rossoneri.

Baca Juga: Masih Terluka, Juventus Siap Luapkan Amarah di Mapei Stadium

Terakhir Milan menang lewat adu penalti di babak 16 besar Coppa Italia. Kini Milan kembali mencoba melanjutkan dominasinya berjuang untuk finis di empat besar.

Prakiraan Susunan Pemain :

Torino (3-5-2): Sirigu; Lyanco, Bremer, Buongiorno; Singo, Baselli, Mandragora, Linetty, Rodriguez; Belotti, Zaza.

Pelatih: Davide Nicola.

AC Milan (4-2-3-1): G Donnarumma; Calabria, Kjaer, Tomori, Hernandez; Bennacer, Kessie; Castillejo, Brahim Diaz, Calhanoglu; Rebic.

Pelatih: Stefano Pioli.

5 Pertemuan Terakhir Torino vs AC Milan

13-01-2021 Milan 0-0 Torino (Coppa Italia)
10-01-2021 Milan 2-0 Torino (Serie A)
18-02-2020 Milan 1-0 Torino (Serie A)
29-01-2020 Milan 4-2 Torino (Coppa Italia)
27-09-2019 Torino 2-1 Milan (Serie A).

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI