Komentar Solskjaer tak otomatis membendung tudingan-tudingan miring fans Liverpool yang menyebut Manchester United memang sengaja kalah agar The Reds tidak lolos ke Liga Champions musim depan.
Lewat Twitter, beberapa fans Liverpool menulis: "@premierleague menyelidiki ini karena kurangnya integritas olahraga."
Yang lain mencuit: "Jika itu adalah kami @LFC yang mengeluarkan tim seperti itu seperti yang dilakukan United, kami akan dicantumkan di Sky Sport dan media sosial dan surat kabar. Itu lelucon."
Tambahan tiga poin dari Old Trafford membuat Leicester City kini duduk di peringkat ketiga klasemen dengan koleksi 66 poin dari 36 laga.
Kondisi itu membuat peluang tim besutan Brendan Rodgers untuk lolos ke Liga Champions musim depan cukup besar. Leicester kini unggul sembilan poin dari Liverpool.
Ya, The Reds memang memiliki dua laga tunda, tetapi poin maksimal yang bisa mereka dapatkan dari empat laga sisa adalah +12 di mana akumulasi poin maksimal mereka di akhir musim adalah 69.
Hal itu jelas amat rentan lantaran Leicester yang menyisakan dua laga cuma butuh satu kemenangan lagi untuk lolos dengan catatan, jumlah akumulasi gol mereka unggul atas Liverpool saat musim berakhir.
Leicester City saat ini memiliki akumulasi gol +21 poin (65 memasukan - 44 kemasukan), sementara Liverpool +18 (57 memasukan - 39 kemasukan).
Selain Leicester, halangan Liverpool juga ada di Chelsea. The Blues saat ini duduk di peringkat keempat dengan koleksi 64 poin dari 35 laga.
Baca Juga: MU vs Leicester City: Setan Merah Kalah, Man City Resmi Juara Liga Inggris
Pasukan Thomas Tuchel secara matematis cuma butuh dua kemenangan lagi untuk memastikan diri bertahan di posisi empat besar.