Suara.com - Legenda Barcelona Andres Iniesta menyetujui kontrak baru berdurasi dua tahun dengan klub Vissel Kobe yang berkompetisi di kasta tertinggi sepak bola Jepang, J1 League.
Klub Jepang itu mengumumkan pada Selasa (11/5/2021), tepat di hari ulang tahunnya yang ke-37, Iniesta sepakat memperpanjang kontraknya hingga 2023 mendatang.
Iniesta pindah ke Jepang pada 2018 setelah karier gemerlap selama 22 tahun bersama Barcelona berakhir.
Sang gelandang membantu Vissel Kobe memenangkan final Piala Kaisar pada 1 Januari tahun lalu dan lolos ke Liga Champions AFC untuk pertama kalinya.
Baca Juga: Serang Presiden Real Madrid, Tebas: Perez Tak Mau Kalah, Kaya Tak Tahu Saja
Iniesta juga membantu Vissel Kobe memenangkan Piala Super Jepang pada Februari 2020.
"Saya masih sangat termotivasi untuk melanjutkan proyek ini," kata Iniesta kepada wartawan.
"Saya memiliki perasaan yang kuat ketika saya datang ke sini tiga tahun lalu, dan saya masih memiliki perasaan yang sama sekarang," sambungnya seperti dikutip Marca.
Iniesta, yang mencetak gol kemenangan untuk Timnas Spanyol di final Piala Dunia 2010, memenangkan 30 trofi di sepanjang kariernya yang bersejarah di Barcelona, termasuk sembilan gelar La Liga dan empat Liga Champions.
Vissel Kobe dibeli pada tahun 2014 oleh miliarder Hiroshi Mikitani, yang perusahaan e-commerce Rakutennya adalah sponsor utama Barca.
Baca Juga: Levante Vs Barcelona: Akankah Dewi Fortuna Bersama Messi Cs Kali Ini?
Setelah hasil yang tidak konsisten dan ketegangan di balik layar di tengah empat pergantian pelatih kepala, Vissel Kobe berhasil mencapai babak semifinal Liga Champions AFC setelah kompetisi dilanjutkan menyusul pandemi virus corona.
Mereka dikalahkan 2-1 oleh Ulsan Hyundai. Di laga itu Vissel Kobe bermain tanpa Iniesta yang mengalami cedera paha.
"Ada masa sulit selama tiga tahun terakhir ... tapi saya menyadari kami telah membuat sejarah dengan gelar pertama dan penampilan ACL," kata Iniesta.
"Saya dan keluarga ingin berterima kasih kepada masyarakat Kobe dan Jepang. Dengan cinta, rasa hormat, dan keramahan mereka, tempat ini benar-benar menjadi rumah kami."