Suara.com - Kompetisi Liga Inggris 2020/2021 memasuki penghujung musim dan fase-fase krusial. Laga pekan ke-36 akan menghadirkan big match Manchester United vs Leicester City.
Manchester United akan menerima lawatan Leicester City di Old Trafford, Rabu (12/5/2021) dini hari nanti pukul 00.00 WIB.
Setan Merah jelas mengincar poin penuh demi tetap menjaga kans mereka untuk menjuarai Liga Inggris musim ini, meski sejatinya kansnya sudah kecil.
Manchester United, yang kini ada di posisi kedua klasemen, bisa memperkecil jarak menjadi empat poin saja jika mampu memenangi laga kontra Leicester dan juga partai tunda kontra Liverpool pada Jumat (14/5/2021) nanti, sebelum pimpinan klasemen kembali berlaga akhir pekan nanti.
Baca Juga: Rodgers Optimistis Manchester United Bakal Berlutut di Old Trafford
Ya, Manchester United wajib memenangkan semua sisa pertandingan, sembari berharap City tidak menang sekalipun di tiga laga terakhirnya melawan Newcastle United, Brighton, serta Everton.
Manchester United saat ini ada di posisi kedua klasemen Liga Inggris 2020/2021 dengan koleksi 70 poin dari 34 laga. Sementara, Leicester kini bercokol di peringkat keempat, dengan raihan 63 angka dari 35 pertandingan.
Bagi Leicester, laga tandang di Old Trafford dini hari nanti juga akan sama krusialnya. Leicester memerlukan poin penuh untuk mengamankan posisi mereka di zona Liga Champions.
Di kampanye 2020/2021 ini, Manchester United sudah dua kali berhadapan dengan Leicester dan selalu gagal menang.
Pada laga pekan ke-15 Liga Inggris di kandang Leicester, Setan Merah hanya meraih hasil imbang 2-2.
Baca Juga: Akui Salah Nilai Cavani, Eks Kapten MU: Dia Penyerang Fenomenal
Setelah itu, tim asuhan Ole Gunnar Solskjaer dihantam Leicester 1-3 di venue yang sama, yakni King Power Stadium di babak delapan besar Piala FA.
Prakiraan Susunan Pemain:
Manchester United XI: Henderson; Tuanzebe, Lindelof, Bailly, Telles; Matic, McTominay, Van de Beek; Mata; Greenwood, Cavani.
Pelatih: Ole Gunnar Solskjaer (Norwegia)
Leicester City XI: Schmeichel; Amartey, Soyuncu, Fofana; Castagne, Ndidi, Tielemans, Thomas; Perez; Iheanacho, Vardy.
Pelatih: Brendan Rodgers (Irlandia Utara)