Suara.com - Perlahan tapi pasti pamor Man United, yang sempat terjun bebas setelah ditinggalkan Sir Alex Ferguson di tahun 2013, mulai kembali bersinar dan semua itu tidak lepas dari rekrutan sejumlah pemain termasuk Edinson Cavani.
Cavani yang diboyong dengan status bebas transfer di awal musim ini, menunjukkan jika tajinya di lini depan belum habis meski sudah berusia 34 tahun. Sepak terjangnya bersama Setan Merah pun semakin membuat manajer Ole Gunnar Solskjaer terkesima.
Manchester United kini benar-benar berada di jalur yang tepat untuk mengembalikan kejayaan mereka, baik di kancah domestik maupun Eropa.
Cavani saat ini memang sudah berusia 34 tahun, akan tetapi ia telah menunjukkan bahwa pergerakan dan kemampuan finishingnya tetap berada di level teratas.
Baca Juga: Kemenangan Sevilla Dibatalkan Real Madrid, Julen Lopetegui: Pahit!
Dengan kemampuan yang tetap ditunjang oleh kondisi kebugarannya saat ini, Cavani dinilai masih pantas bermain di pentas Eropa paling tidak hingga dua musim mendatang.
Sebagaimana diketahui, kontrak Cavani di Old Trafford akan kadaluarsa di akhir musim ini. Solskjaer pun sudah memberi sinyal jika ia belum mau melepas Cavani.
Selain Cavani, beberapa waktu lalu manajer asal Norwegia itu juga menegaskan dirinya masih membutuhkan Paul Pogba. Kontrak baru kedua pemain itu pun kini menjadi prioritas.
Cavani dan Pogba sangat berpengaruh bagi performa United musim ini dan kualitas mereka menjadi kekuatan penuntun bagi Manchester United yang banyak diisi oleh pemain-pemain muda.
Cavani sendiri menjadi andalan dalam barisan penyerang Setan Merah. Sementara Pogba menawarkan kreativitas dan kekuatan yang sangat dibutuhkan di lini tengah.
Baca Juga: Gara-gara Penalti Pelatih Real Madrid Murka, Rakitic: Itu Jelas Handball
"Alasan kami di sini adalah karena kami memiliki penyerang tengah yang telah mencetak empat gol selama pertandingan," kata Solskjaer kepada Sky Sports, usai laga Aston Villa vs Manchester United, Minggu (9/5/2021).
"Edinson telah menunjukkan lagi mengapa kami ingin mempertahankannya di Old Trafford. Sepak bola memiliki bahasanya sendiri."
“Edinson telah membuktikan malam ini, di pertandingan sebelumnya dan sepanjang karirnya apa yang harus dilakukan penyerang tengah baik di dalam maupun di luar bola, baik untuk mempersiapkan pertandingan maupun memulihkan diri dari pertandingan. Dia benar-benar profesional top dan semua orang di tim saya bisa belajar darinya."
"Cavani tidak hanya mencetak gol penting, dia juga menjadi mentor yang sangat baik untuk Greenwood dan Marcus Rashford."
Manchester United kabarnya akan melakukan semua yang mereka bisa untuk mempertahankan Cavani musim depan.
Pemain Uruguay itu mungkin tidak menjamin jumlah gol yang sama tahun depan, tetapi dia akan berperan penting dalam proses berkembangnya Mason Greenwood dan Rashford menjadi striker elite Man United di masa yang akan datang.