Atta Halilintar Kegirangan Didekati Sriwijaya FC

Jum'at, 07 Mei 2021 | 17:52 WIB
Atta Halilintar Kegirangan Didekati Sriwijaya FC
YouTuber Atta Halilintar. [Suara.com/Alfian Winanto]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - YouTuber ternama Tanah Air, Atta Halilintar mengaku semringah didekati oleh klub Liga 2, Sriwijaya FC untuk diajak bergabung. Menurutnya, Sriwijaya FC adalah klub legendaris Indonesia yang sarat dengan sejarah.

Presiden Sriwijaya FC, Hendri Zainuddin memang beberapa kali mengajak Atta untuk gabung. Bahkan, pria 26 tahun yang juga aktor, presenter dan bisnisman itu diketahui sudah melakukan pertemuan langsung dengan Hendri serta para petinggi Sriwijaya lainnya. 

Pertemuan ini bersifat silaturahmi, sekaligus acara buka puasa bersama. Namun, agenda ini membuat dugaan bahwa Atta semakin dekat untuk ikut terjun ke sepakbola Indonesia.

Beberapa waktu lalu, Hendri sebagai Presiden Sriwijaya FC memang sudah mengutarakan rencana supaya Atta ikut gabung dalam kepengurusan klub. Apalagi, selebriti Indonesia sudah mulai masuk ke ranah sepakbola Tanah Air.

Baca Juga: Jadwal Lengkap Liga Inggris Pekan ke-35: Momen Manchester City Juara?

Sebelum Atta, ada Raffi Ahmad yang mengakuisisi kepemilikan klub Liga 2, Cilegon United. Kini, klub tersebut pun sudah berubah namanya menjadi Rans Cilegon FC. Karena itu, bukan tidak mungkin Atta mengikuti jejak Raffi.

Setelah ramai jadi bahan perbincangan, Atta pun merespons positif dirinya dikaitkan dengan klub berjuluk Laskar Wong Kito itu.

"Senang sekali saya 'dicolek'. Sejak masih kecil saya lihat di TV, Sriwijaya itu luar biasa, tim legendaris Indonesia yang sudah ke Asia. Mereka tim pertama yang double winner, tim sarat sejarah," kata Atta Halilintar di kanal YouTube Sriwijaya TV, Jumat (7/5/2021).

Atta mengaku cukup berminat terjun di dunia sepakbola. Akan tetapi, sampai dengan saat ini minatnya itu memang masih belum kesampaian.

"Saya sudah lama meminati sepakbola, jadi sudah lama punya mimpi memiliki klub Indonesia," ungkap Atta.

Baca Juga: Mourinho Siap Angkut Nemanja Matic dan David de Gea ke Roma

"Nyari tim yang mungkin, tim yang sedang-sedang saja. Dari sedang-sedang, kemudian di-branding jadi bagus. Planning-nya begitu dari dulu," beber suami Titania Aurelie Nurhermansyah itu

"Tiba-tiba pada suatu malam, akun media sosial saya ramai dicolek Presiden Sriwijaya. Saya lihat Instagram bapak (Hendri Zainuddin), ini Sriwijaya ini, saya sudah tahu. Suka ngikutin sepak terjangnya," celotehnya.

Atta pun mengaku bangga bisa mendapat kepercayaan dari masyarakat Palembang untuk ikut terjun mengurusi Sriwijaya FC. Baginya ini sebuah kehormatan.

"Rasanya suatu kebanggaan bisa dapat kepercayaan dari masyarakat, ayo ke Sriwijaya, warga Palembang memberi kepercayaan. Insya Allah dengan Atta bisa maju sama-sama. Bisa dicolek, tentunya suatu kehormatan buat saya pribadi," pungkasnya.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI