Inter Scudetto, Ini Sindiran Menohok Lukaku untuk Ibrahimovic

Rully Fauzi Suara.Com
Selasa, 04 Mei 2021 | 17:48 WIB
Inter Scudetto, Ini Sindiran Menohok Lukaku untuk Ibrahimovic
Perseteruan penyerang AC Milan, Zlatan Ibrahimovic (kanan) dengan striker Inter Milan, Romelu Lukaku pada laga Coppa Italia 2020/2021 di Giuseppe Meazza, Milan, Rabu (27/1/2021). [Tangkapan layar beIN SPORTS]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Inter Milan telah memastikan diri menjadi juara Liga Italia meski kompetisi musim 2020/2021 masih tersisa empat giornata lagi.

Usai timnya memastikan gelar Scudetto, bomber andalan Inter, Romelu Lukaku pun tak bisa menahan diri untuk tidak menyindir penyerang AC Milan, Zlatan Ibrahimovic.

Via Twitter, Lukaku mengejek eks rekan setimnya di Manchester United itu.

Mural Zlatan Ibrahimovic vs Romelu Lukaku di luar Stadio San Siro, Milan. [MIGUEL MEDINA / AFP]
Mural Zlatan Ibrahimovic vs Romelu Lukaku di luar Stadio San Siro, Milan. [MIGUEL MEDINA / AFP]

"Dewa yang sesungguhnya telah dinobatkan sebagai raja (merujuk pada Inter ataupun Lukaku sendiri)! Sekarang sujudlah. Raja Milan ????" tulis Lukaku di akun @romelukaku9, menyindir Ibrahimovic yang memang kerap mengklaim dirinya sebaga 'raja'. 

Baca Juga: Prediksi Manchester City vs PSG, Leg Kedua Semifinal Liga Champions

Seperti diketahui, Lukaku dan Ibrahimovic memang beberapa kali terlibat aksi saling sindir. Beberapa waktu lalu, pernyataan Lukaku yang menyebut dirinya sebagai raja Milan mendapat reaksi dari Ibrahimovic.

Ibrahimovic menyatakan bahwa Milan tak butuh raja, melainkan dewa seperti dirinya.

Puncak dari perseteruan mereka pun terjadi pada laga perempatfinal Coppa Italia 2020/2021, akhir Januari lalu. Diawali dengan saling lempar umpatan, Lukaku dan Ibra kemudian beradu fisik.

Buntut dari perkelahian itu membuat Lukaku dan Ibrahimovic mendapat hukuman dari Federasi Sepakbola Italia (FIGC).

Lukaku diganjar hukuman 3 ribu euro (sekira Rp 52,4 juta). Adapun denda untuk Ibrahimovic lebih tinggi, yakni 4 ribu euro (sekira Rp 70 juta).

Baca Juga: Verratti: Kevin De Bruyne Pemain Paling Berbahaya dari Manchester City

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI