Curi Tiga Poin di Markas Elche, Atletico Menjauh dari Kejaran Real Madrid

Syaiful Rachman Suara.Com
Minggu, 02 Mei 2021 | 00:23 WIB
Curi Tiga Poin di Markas Elche, Atletico Menjauh dari Kejaran Real Madrid
Pemain Atletico Madrid Marcos Llorente rayakan gol ke gawang Elche dalam pertandingan Liga Spanyol di Estadio Manuel Martinez Valero, Elche, Spanyol pada 1 Mei 2021. [AFP]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Elche mendapat hadiah penalti dalam menit ke-89 akibat handball Llorente.

Fidel Chaves gagal mengeksekusi penalti dengan sempurna sehingga bola membentur tiang gawang Atletico.

Tambahan tiga poin membawa Atletico menjauhi rival-rivalnya pada puncak klasemen Liga Spanyol.

Los Rojiblancos kukuh pada posisi pertama dengan 76 poin, atau lima angka dari Real Madrid dan Barcelona pada urutan kedua dan ketiga. Sedangkan Elche berada di zona degradasi dengan baru mengumpulkan 30 poin dari 34 pertandingan La Liga.

Susunan Pemain
Elche (4-4-2): Paulo Gazzaniga; Helibelton Palacios, Dani Calvo, Diego Gonzalez, Josema; Tete Morente, Raul Guti, Ivan Marcone, Fidel Chaves; Lucas Boye, Pere Milla.

Atletico Madrid (3-4-2-1): Jan Oblak; Mario Hermoso, Jose Gimenz, Stefan Savic, Kieran Trippier; Thomas Lemar, Geoffrey Kondogbia, Marcos Llorente, Yannick Carrasco; Luis Suarez, Angel Correa.

(Antara)

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI