Suara.com - Sesi latihan pada Jumat (30/4/2021) menjadi penanda diliburkannya skuad Arema FC jelang Hari Raya Idul Fitri 1442 H. Periode libur Singo Edan cukup lama yakni hingga 20 mei mendatang.
Dalam sesi latihan terakhir, Arema FC menggelar laga uji coba dengan tim lokal. Hasilnya, mereka menang telak 7-0.
Asisten pelatih Arema FC, Kuncoro mengungkapkan pihaknya sengaja mengundang lawan yang memiliki level di bawah skuadnya.
Hal itu dilakukan agar para penggawa Arema FC bisa sedikit lebih santai dan menikmati pertandingan persahabatan itu.
Baca Juga: Curhat Sudirman Puas Bisa Balas Dendam ke Persib Bandung
“Kita ingin anak-anak mengakhiri suasana latihan terakhir sebelum liburan ini dengan fresh," kata Kuncoro dilansir dari laman resmi klub.
"Makanya kita undang tim yang levelnya dibawah Arema FC, soal hasil tidak menjadi ukuran."
"Tapi kita sedikit banyak sudah melihat hasil dari latihan selama ini," Kuncoro menambahkan.
Arema FC tidak mendapatkan hasil memuaskan saat mengikuti turnamen pramusim Piala Menpora 2021 yang berlangsung pada 21 Maret hingga 25 April lalu.
Tim kesayangan Aremania itu harus terhenti di babak grup. Tergabung di Grup A, Singo Edan gagal meraih kemenangan dalam tiga laga dengan rincian satu imbang dan dua kali kalah hingga terbenam di dasar klasemen.
Baca Juga: Renan Silva Tak Terkesan Masuk Nominasi Best XI Piala Menpora 2021