Bhayangkara Solo FC Dukung Pemain Asing Liga 1 Dikurangi, Tapi...

PT LIB sendiri telah membantah kabar yang menyebut adanya pengurangan pemain asing di Liga 1 2021.
Suara.com - COO Bhayangkara Solo FC, Sumardji mengaku mendukung wacana pengurangan kuota pemain asing di Liga 1. Tapi bukan di musim ini, melainkan di musim berikutnya.
Beberapa waktu belakangan, muncul wacana perubahan komposisi kuota pemain asing di Liga 1 2021. Wacana yang beredar adalah untuk Liga 1 2021 di mana PSSI dan PT Liga Indonesia Baru (LIB) hanya akan menggunakan tiga pemain asing saja.
Tiga legiun asing tersebut dengan rincian dua non Asia dan satu lagi pemain Asia. Itu berarti kuota pemain asing klub berkurang satu dari biasanya.
![Manajer Bhayangkara FC AKBP Sumardji. [Suara.com/Adie Prasetyo Nugraha]](https://media.suara.com/pictures/653x366/2019/04/27/93914-manajer-bhayangkara-fc-akbp-sumardji.jpg)
"Kalau (diterapkan) tahun 2022 bagus. Dan kami mendukung sepenuhnya kalau di terapkan di tahun 2022," kata Sumardji dalam keterangan tertulisnya, Kamis (29/4/2021).
Baca Juga: Rayhan Hanan Buka-bukaan Soal PR Besar Persija Jakarta, Optimis Bangkit?
Sementara jika diterapkan pada musim ini bagi Sumardji sudah terlambat. Pasalnya, sudah ada beberapa tim yang mengontrak pemain asing sesuai aturan sebelumnya 3+1, termasuk Bhayangkara Solo FC.
“Wacana ini sudah terlambat kalau mau diterapkan tahun 2021. Karena kami sudah terlanjur mengontrak pemain asing dengan komposisi 3+1 atau tiga pemain non Asia dan satu pemain Asia," tambah Kapolresta Sidoarjo tersebut.
Sementara itu Direktur Utama PT Liga Indonesia Baru (LIB) membantah bakal adanya isu pengurangan kuot pemain asing. Sampai dengan saat ini, ia menyebut tidak ada pembicaraan ke arah sana.
Liga 1 2021 dijadwalkan bergulir pada 3 Juli 2021. Saat ini PSSI dan PT LIB sedang berupaya mendapatkan izin kompetisi dari kepolisian.
Baca Juga: BRI Liga 1: Imbangi Persija, Misi Persebaya Surabaya Masih Belum Tuntas?