Suara.com - Satu gol yang ditorehkan Karim Benzema ke gawang Chelsea Rabu (28/4/2021) dini hari WIB tak hanya menyelamatkan Real Madrid dari kekalahan.
Gol yang merobek jala Edouard Mendy itu turut membuat Karim Benzema menorehkan rekor fantastis. Dia kini menyamai jumlah gol milik legenda Madrid, Raul Gonzalez di Liga Champions.
Penyerang asal Prancis itu kini telah mengemas 71 gol di kompetisi Benua Biru itu atau cuma kalah dari Cristiano Ronaldo, Lionel Messi, dan Robert Lewandowski.
Benzema mencetak gol ke gawang Chelsea dalam laga leg pertama semifinal Liga Champions. Sepakan kerasnya dari dalam kotak penalti membuat laga berakhir imbang 1-1.
Baca Juga: Link Live Streaming Real Madrid vs Chelsea dan Susunan Pemain
Gol Benzema di menit ke-29 berawal dari umpan Marcelo di sisi kiri lapangan. Casemiro menyambutnya dengan sundulan yang mengarah ke Eder Militao, yang kembali menyambutnya dengan sundulan.
Bola sundulan Militao kemudian ditahan Benzema lewat satu sentuhan kepala, sebelum melakukan tembakan terukur menggunakan kaki kanan dari dalam kotak penalti.
Melansir Marca, Benzema tengah dalam performa apik. Dia telah mencetak 13 gol dalam 13 pertandingan terakhir, dan secara keseluruhan telah mengemas 28 gol di semua kompetisi musim ini.
Berikut daftar top skor sepanjang masa Liga Champions:
- 134 Cristiano Ronaldo (Manchester United, Real Madrid, Juventus)
- 120 Lionel Messi (Barcelona)
- 73 Robert Lewandowski (Dortmund, Bayern)
- 71 Raúl González (Real Madrid, Schalke)
- 71 Karim Benzema (Lyon, Real Madrid)
- 56 Ruud van Nistelrooy (PSV Eindhoven, Manchester United, Real Madrid)
- 50 Thierry Henry (Monaco, Arsenal, Barcelona)
Baca Juga: Strategi Tuchel dan Kecepatan Pemain Chelsea Bikin Pelatih Madrid Dilematis