Suara.com - Duel Real Madrid vs Chelsea dalam laga leg pertama semifinal Liga Champions 2020/2021 harus berakhir imbang. Kedua tim mengakhiri laga dengan skor sama kuat 1-1, Rabu (28/4/2021) dini hari WIB.
Pada pertandingan yang berlangsung di Estadio Alfredo Di Stefano itu, Real Madrid tertinggal lebih dulu oleh gol Christian Pulisic (14'), sebelum membalas lewat Karim Benzema 15 menit kemudian.
Hasil ini menjadi keuntungan bagi Chelsea. Skor 1-1 membuat pasukan Thomas Tuchel memiliki tabungan gol tandang. Kondisi itu membuat The Blues cuma perlu hasil imbang 0-0 di leg kedua untuk melaju ke partai final.
Chelsea langsung berinisiatif menekan pertahanan Real Madrid sejak peluit dimulainya pertandingan dibunyikan wasit.
Sepuluh menit laga berjalan, gawang Thibaut Courtois mendapat ancaman dari striker Chelsea Timo Werner yang melepaskan tembakan dari jarak enam meter.
Namun sepakan striker Timnas Jerman yang memanfaatkan umpan sundulan Christian Pulisic itu masih mampu ditahan Courtois.
Usaha Chelsea baru membuahkan hasil empat menit kemudian. Pulisic yang sedari awal menebar ancaman mampu membawa The Blues unggul 1-0 lewat aksinya di dalam kotak penalti.
Setelah menerima umpan Antonio Rudiger, Pulisic menahan bola untuk melakukan cut inside dari sisi kiri kotak penalti, mengelabui Courtois, sebelum menembakan tendangan keras untuk merobek jala Madrid.
Tertinggal gol cepat membuat Real Madrid merespons dengan balik tampil menekan. Sejak kebobolan, Los Blancos mulai menguasai jalannya pertandingan.
Baca Juga: Ini 9 Fakta Menarik Jelang duel Real Madrid vs Chelsea di Liga Champions
Madrid yang di laga ini tampil menggunakan skema tiga bek layaknya Chelsea, kerap mengandalkan penetrasi dari sayap, memanfaatkan duo wingback Marcelo dan Dani Carvajal serta Benzema yang kerap kali melebar.