Suara.com - Sudah jatuh tertimpa tangga, inilah yang tengah dialami AC Milan. Berminggu-minggu berada di papan atas klasemen sementara Liga Italia Serie A, diujung musim mereka malah terlempar dari zona empat besar usai kalah memalukan di kandang Lazio dengan skor telak 3-0.
Bermain di Stadion Olimpico, Selasa (27/4/2021) dini hari WIB, Milan membawa misi bisa menang demi mengamankan posisi dua di klasemen yang telah lama didudukinya telah diambil alih oleh Atalanta.
Sayang, laga baru berjalan dua menit, penyerang Lazio, Joaquin Correa mencetak gol secara brilian usai bermain satu dua dengan pemain lainnya. Gol Correa itu membawa Lazio memimpin 1-0 hingga turun minum.
Selepas jeda, Milan mencoba mengejar ketertinggalan. Bukannya gol dicetak, lagi-lagi Milan kebobolan di menit 51. Pencetaknya juga lagi-lagi Joaquin Correa.
Baca Juga: UEFA Selidiki Zlatan Ibrahimovic, Diduga Terlibat Perusahaan Judi
Tertinggal dua gol, Milan terus mencoba mencari cara demi membongkar pertahanan Lazio. Namun tuan rumah yang main lebih bertahan amat sulit ditembus. Mereka justru kerap mengancam Milan yang banyak meninggalkan celah di belakang.
Benar saja, melalui serangan balik cepat striker Ciro Immobile menggenapi kemenangan timnya menjadi 3-0 di menit 87. Tembakan kerasnya tak bisa diadang kiper Donnarumma.
Skor mencolok 3-0 untuk Lazio menutup jalannya pertandingan.
Dengan hasil ini, Milan benar-benar terlempar dari zona empat besar yang menjadi batas Liga Champions. Setelah hampir sepanjang musim berada di peringkat satu kemudian peringkat dua, kini mereka ada di peringkat kelima dengan raihan 66 poin.
Poin itu sama dengan dua tim di peringkat tiga dan empat, yakni Napoli dan Juventus.
Baca Juga: Tekuk Tuan Rumah Torino, Napoli Salip Juventus di Klasemen
Sementara bagi Lazio, tambahan tiga poin menempatkan mereka di peringkat keenam di bawah Milan dengan 61 poin.
Susunan pemain:
Lazio (3-5-2): Pepe Reina, A Marusic, F Acerbi, S Radu, M Lazzari, S Milinkovic-Savic, Lucas Leiva, Luis Alberto, S Lulic, Joaquin Correa, Ciro Immobile
Milan (4-2-3-1): Gianluigi Donnarumma, Theo Hernandez, F Tomori, Simon Kjaer, D Calabria, F Kessie, I Bennacer, A Rebic, Hakan Calhanoglu, A Saelemaekers, Mario Mandzukic