Marko Simic Dicadangkan Persija agar Introspeksi Diri

Jum'at, 23 April 2021 | 08:30 WIB
Marko Simic Dicadangkan Persija agar Introspeksi Diri
Penyerang Persija Jakarta asal Kroasia, Marko Simic. [dok. Persija Jakarta]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Persija Jakarta tidak memainkan penyerang andalan mereka, Marko Simic saat memainkan laga leg pertama babak final Puala Menpora 2021 kontra Persib Bandung, Kamis (22/4/2021) malam WIB.

Pelatih Sudirman berjudi dengan menurunkan wonderkid mereka, Taufik Hidayat dalam pertandingan yang berlangsung di Stadion Maguwoharjo, Sleman itu.

Hasilnya sangat menggembirakan. Taufik Hidayat berhasil mencetak satu gol untuk membawa Persija menumbangkan rival abadinya itu dengan skor 2-0.

Adapun satu gol Persija lainnya diciptakan oleh pemain muda lainnya, yakni Braif Fatari.

Baca Juga: Legenda Persib Optimis Maung Bandung Kalahkah Persija Jakarta

Pasca laga, Sudirman menjelaskan alasan tidak memainkan Marko Simic sejak menit awal. Menurutnya, penyerang asal Kroasia itu tidak dalam performa terbaiknya.

Secara tak langsung, Sudirman ingin memberikan waktu istirahat bagi Marko Simic untuk introspeksi diri setelah tampil kurang maksimal di dua laga terakhir.

Leg Pertama final Piala Menpora Persija vs Persib di Stadion Maguwoharjo, Sleman, Kamis (22/4/2021). [Dok: Persija]
Leg Pertama final Piala Menpora Persija vs Persib di Stadion Maguwoharjo, Sleman, Kamis (22/4/2021). [Dok: Persija]

"Kita tahu bahwa akhir-akhir ini, di dua pertandingan terakhir, Simic tidak optimal ya. Saya memberikan dia rest supaya dia bisa refresh dan saya mempercayakan kepada Taufik dan juga Braif," kata Sudirman dalam jumpa pers usai laga.

"Alhamdulillah kepercayaan yang saya berikan bisa dimanfaaatkan dengan baik oleh mereka. Keduanya bisa buat gol, dan mudah-mudahan kedepannya pemain muda yang ada di Persija ini juga menunjukan kualitasnya sehingga bisa mengangkat tim di kemudian hari," jelasnya.

Sudirman tidak asal dalam keputusan memainkan Taufik dan Braif yang notabene masih berada di usia belia. Menurutnya, pemain senior yang tersedia belum siap diturunkan melawan Persib.

Baca Juga: Persija Road to Final Piala Menpora 2021: Tertatih-tatih Bidik Trofi

"Tapi kami juga harus melihat frekuensi pertandingan, terus peak performa dari pemain senior," jelas mantan pemain Timnas Indonesia tersebut.

"Kalau memang pemain senior tidak dalam peak performancenya atau ada yang cedera, tentunya kami akan memberikan kesempatan kepada pemain muda untuk bisa menunjukkan permainan mereka, dan alhamdulillah malam ini mereka menunjukan hal yang sangat positif," pungkasnya.

Kemenangan ini membuat Persija tinggal selangkah lagi untuk merengkuh trofi Piala Menpora 2021. Leg kedua babak final akan berlangsung di Stadion Manahan, Solo, Minggu (25/4/2021).

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI