Suara.com - Kepergian mantan kiper Timnas Indonesia, Listiano Raharjo, menjadi duka tersendiri bagi kiper PSS Sleman, Ega Rizky. Sebab, pria 51 tahun itu adalah mantan pelatih kipernya.
Banyak momen yang dilalui Ega dan Coach Bejo, panggilan akrab Listianto. Salah satu yang paling dikenang ayah 1 anak ini adalah ketika hari pertandingan tiba.
Motivasi dan pesan yang disampaikan Coach Bejo, rupanya dapat memberi ketenangan sehingga para pemain pun dapat berlaga dengan lepas tanpa beban.
“Setiap mau masuk pertandingan dia selalu bilang main enjoy main lepas tanpa beban. Apapun yang terjadi nanti, mau baik atau buruk yang bertanggung jawab beliau," kenang Ega Rizky.
"Jadi kiper sudah merasa nyaman, sudah ada yang back up. Misal saat itu saya blunder atau apapun, beliau selalu ada paling depan," imbuhnya.
Sejak 2018, tepatnya ketika Super Elja promosi ke Liga 1, Ega dan para penjaga gawang PSS mulai dilatih oleh Coach Bejo. Pembawaannya yang santai dan asik rupanya berpengaruh banyak pada Ega dan kawan-kawan.
Bejo yang mantan penjaga gawang timnas meninggal dunia di Rumah Sakit Bhayangkara Polda Jawa Timur di Surabaya pukul 23.00 WIB.
Ega Rizky, penjaga gawang PSS tak menyangka ketika mendapat kabar duka tersebut. Pasalnya, belum lama ini Ega dan almarhum masih menjalin komunikasi.
“Kemarin baru WhatsApp dan berkabar, tahu-tahu beliau sudah tidak ada. Perasaan sehat-sehat saja, apalagi beliau dari dulu memang selalu percaya diri dengan kebugarannya,” kata Ega.
Baca Juga: Jennifer Bachdim Bagikan Foto Menawan saat Rayakan Hari Kartini
Komunikasi terakhir Ega dengan Coach Bejo itu terjadi pasca pertandingan melawan Bali United di babak 8 besar Piala Menpora. Ega tampil gemilang dengan berhasil menghalau dua tendangan dan membawa PSS melaju ke semifinal.