Suara.com - Prediksi Chelsea vs Brighton & Hove Albion pada pekan ke-32 Liga Inggris 2020/21, Rabu (21/4/2021) dini hari WIB. Ini adalah kesempatan bagi The Blues untuk memperbaiki posisi mereka di klasemen.
Sementara Bayern Munich akan menjamu Bayer Leverkusen dalam spieltag ke-30 Bundesliga Jerman. Pertandingan itu akan bergulir pada Rabu (21/4/2012) pukul 01.30 WIB.
Berikut lima berita sepak bola terkini dan hits versi Suara.com, periode Selasa (20/4/2021) :
1. Prediksi Chelsea vs Brighton di Liga Inggris 21 April 2021
Baca Juga: 7 Fakta Menarik Jelang Duel Chelsea vs Brighton di Liga Inggris
![Gelandang serang Chelsea, Kai Havertz (kanan) merayakan golnya ke gawang Crystal Palace dalam laga Liga Inggris di Selhurts Park, London. [MIKE HEWITT / POOL / AFP]](https://media.suara.com/pictures/653x366/2021/04/12/47722-kai-havertz-chelsea.jpg)
Prediksi Chelsea vs Brighton & Hove Albion pada pekan ke-32 Liga Inggris 2020/21, Rabu (21/4/2021) dini hari WIB. Ini adalah kesempatan bagi The Blues untuk memperbaiki posisi mereka di klasemen.
Chelsea saat ini berada di posisi kelima klasemen sementara Liga Inggris dengan mengantongi 54 poin atau hanya tertinggal satu poin dari peringkat 4 West Ham United. Jika menang, Chelsea akan kembali ke empat besar.
2. Prediksi Bayern Munich vs Bayer Leverkusen, Bundesliga 21 April
![Penyerang Bayern Munich, Eric Maxim Choupo Moting merayakan gol ke gawang PSG pada laga perempatfinal Liga Champions di Allianz Arena, Munich, Kamis (8/4/2021). [Christof STACHE / AFP]](https://media.suara.com/pictures/653x366/2021/04/08/95449-eric-maxim-choupo-moting-bayern-munich.jpg)
Bayern Munich akan menjamu Bayer Leverkusen dalam spieltag ke-30 Bundesliga Jerman. Pertandingan itu akan bergulir pada Rabu (21/4/2012) pukul 01.30 WIB.
Baca Juga: Chelsea Vs Brighton: Hajar Man City, Tuchel Tak Mau Remehkan The Seagulls
Laga ini akan jadi kesempatan Die Roten memperkokoh posisinya di puncak klasemen Bundesliga sekaligus memperlebar selisih poin dari RB Leipzig selaku runner-up.
3. Antonio Cassano: Juventus dan Duo Milan Harus Ditendang dari Serie A!

Mantan penyerang Timnas Italia, Antonio Cassano yakin Juventus, Inter Milan dan AC Milan harus ditendang dari Liga Italia Serie A karena 'sepakbola adalah milik semua orang'.
Trio raksasa Italia itu memang termasuk dari 12 klub yang mendeklarasikan diri sebagai founder European Super League (ESL) alias Liga Super Eropa.
4. PSS Sleman Terancam Sanksi dari Panitia Piala Menpora, Ini Penyebabnya
![Direktur Utama PT LIB, Akhmad Hadian Lukita. [Suara.com/Irwan Febri Rialdi]](https://media.suara.com/pictures/653x366/2020/10/13/99003-direktur-utama-pt-lib-akhmad-hadian-lukita.jpg)
PSS Sleman terancam menerima sanksi andai terbukti sengaja tidak menghadiri sesi jumpa pers usai laga melawan Persib Bandung dalam leg kedua semifinal Piala Menpora 2021 yang berlangsung di Stadion Manahan, Solo, Senin (19/4/2021).
Saat ini, panitia penyelenggara atau organizing committee (OC) Piala Menpora sedang menelusurinya. OC sedang menunggu laporan dari pengawas pertandingan.
5. Jadwal Bola Malam Ini: Liga Inggris, Bundesliga, hingga Liga Italia
![Para pemain Chelsea merayakan gol ke gawang Sheffield United pada laga Piala FA 2020/2021 di Stamford Bridge, London, Minggu (21/3/2021) malam WIB. [BEN STANSALL / AFP]](https://media.suara.com/pictures/653x366/2021/03/21/74954-chelsea.jpg)
Jadwal bola malam ini, Selasa hingga Rabu (21/4/2021) dini hari WIB akan menyajikan pertandingan dari berbagai kompetisi Eropa seperti Liga Inggris, Bundesliga Jerman, hingga Liga Italia.
Dari Liga Inggris, Chelsea akan menjamu Brighton & Hove Albion dalam laga pekan ke-32. Pertandingan itu akan berlangsung di Stamford Bridge, Rabu (21/4/2021) pukul 02.00 WIB.