Suara.com - Laga hidup mati antara Chelsea vs Man City akan tersaji di Wembley, Sabtu (17/4/2021) malam WIB, dan semifinal Piala FA itu akan menjadi ajang adu strategi bagi dua manajer papan atas dunia, Thomas Tuchel dan Josep Guardiola.
Jelang pertandingan krusial tersebut, Tuchel yang menggantikan Frank Lampard sebagai manajer Chelsea pada akhir Januari 2021, mengaku sangat respek terhadap Guardiola.
Sebagaimana diketahui, manajer asal Spanyol yang akrab disapa Pep itu tercatat sebagai salah satu manajer tersukses di Eropa. Barcelona, Bayern Munich dan Manchester City selalu memenangi gelar di bawah kepemimpinannya.
Ada satu momen tak terlupakan bagi Tuchel jika berbicara soal Guardiola. Yaitu kesempatan makan malam berdua ketika keduanya masih sama-sama menukangi klub Bundesliga.
Baca Juga: Chelsea Vs Man City: Akui Beda Kelas, Tuchel Tetap Optimistis
Guardiola ketika itu menukangi Bayern Munich dan Tuchel melatih Borussia Dortmund. Bayern dan Dortmund ketika itu berhadapan di final Piala Jerman tahun 2016.
"Itu adalah pertama kalinya kami bertemu langsung," kenang Tuchel.
"Lalu setelah itu kami makan malam sekali lagi di Munich, dan jika Anda pergi bersama Pep, mengapa tidak membicarakan sepak bola?"
"Bagi saya, dia adalah pengaruh yang sangat besar, jadi kami mulai berbicara tentang taktik dan posisi di lapangan dan apa yang dia lakukan dengan Barcelona," lanjut Tuchel dalam jumpa pers jelang laga dikutip dari laman resmi klub, Sabtu (17/4/2021).
"Dia menjelaskannya kepada saya dan kami memiliki beberapa gambar dan kami menggunakan apa yang ada di atas meja untuk menjelaskan posisi dan situasi taktis."
Baca Juga: Final Copa del Rey: Ter Stegen Pastikan Dendam Bukan Motivasi Barcelona
"Kami berbicara tentang banyak posisi dari tim Barcelona-nya dan bagaimana dia mengubahnya ketika dia membawa Fabregas, dan bagaimana memainkan Messi sebagai false nine, dan yang terkadang menjadi double-enam dan tunggal-enam dan bagaimana menciptakan peluang di ruang-ruang ini, atau untuk bermain dengan back-three atau back-four," pungkasnya.