Suara.com - Striker gaek AC Milan, Mario Mandzukic, membuat keputusan mengejutkan karena menyerahkan kembali gajinya pada bulan Maret. Mandzukic melakukan hal itu karena tak mau makan gaji buta.
Mario Mandzukic menolak untuk digaji oleh AC Milan karena dirinya tidak dapat membantu timnya dari medio Februari hingga awal April kemarin. Sebab, Mandzukic mengalami cedera.
Mandzukic pun mengembalikan gajinya kepada AC Milan yang akhirnya disalurkan untuk donasi. Aksi striker berpaspor Kroasia itu lalu mendapatkan pujian dari Presiden Milan, Paolo Scaroni.
"Sebuah sikap yang luar biasa. Itu menunjukkan etika dan profesionalisme Mario Mandzukic dan rasa hormatnya kepada Milan," ucap Scaroni dikutip dari Footbal Italia pada Sabtu (17/4/2021).
"Dengan demikian klub akan memmiliki kesempatan lebih untuk mendukung Yayasan Milan membuat proyek membantu kaum muda yang ada dalam kondisi ekonomi dan pendidikan kurang mampu. Ini menunjukkan olahraga jadi alat inklusi sosial," imbuhnya.
Sementara itu, Mario Mandzukic direkrut AC Milan pada bursa transfer musim lalu dengan status bebas transfer. Eks Bayern Munich dan Juventus ini didatangkan untuk menjadi ban serep Zlatan Ibrahimovic.
Sayangnya kehadiran Mandzukic belum memberikan pengaruh berarti di dalam skuat Rossoneri. Mandzukic tercatat baru bermain empat kali dalam Serie A Italia dan bahkan belum mencetak gol.
Terbaru, Mandzukic sudah sembuh dari cedera yang dialaminya. Namanya juga masuk dalam skuat AC Milan saat mengalahkan Parma dengan skor 3-1. Akan tetapi, Mandzukic belum mendapatkan kesempatan bermain dan hanya menjadi penghangat bangku cadangan saja.