Assanur Rijal Gabung Klub Milik Anak Presiden, Persiraja Ikhlas

Sabtu, 17 April 2021 | 15:00 WIB
Assanur Rijal Gabung Klub Milik Anak Presiden, Persiraja Ikhlas
Assanur Rijal melepaskan tembakan dalam pertandingan Piala Menpora 2021 antara Persiraja vs Persita di Stadion Maguwoharjo, 24 Maret 2021. [Liga Indonesia Baru]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Assanur Rijal dipastikan tidak akan memperkuat Persiraja Banda Aceh di Liga 1 musim ini. Pemain berusia 25 tahun tersebut pamit kepada manajemen Persiraja untuk memperkuat Persis Solo di ajang Liga 2.

Presiden Persiraja, Nazaruddin Dek Gam membenarkan kabar kepindahan Assanur Rijal ke Persis Solo. Pemain yang namanya melambung di Piala Menpora 2021 itu juga telah berpamitan dengan manajemen tim.

"Manajemen Persiraja melepas Assanur Rijal ke Persis Solo dan dia telah meminta izin kepada saya dan saya mengizinkan," kata Nazaruddin dalam rilis yang diterima Suara.com.

Lelaki yang juga anggota DPR RI itu mendoakan Assanur Rijal sukses di klub barunya. Ia juga berterima kasih atas dedikasinya selama ini.

Baca Juga: Felicia Tissue 4 Bulan Tinggal Kaesang: Bertahan Hidup dengan Bermimpi

"Saya selaku Presiden Persiraja mendoakan agar Assanur Rijal semakin sukses, semakin berjaya dalam dunia sepak bola dan selalu membanggakan masyarakat Aceh umumnya, dengan prestasi-prestasi yang ia peroleh," jelasnya.

"Manajemen tidak bisa menahan pemain atau mengikat kontrak secara resmi sebelum adanya kejelasan dari PSSI terkait Liga 1 2021," pungkasnya.

Torres, sapaan akrab Assanur, tampil menawan di Piala Menpora 2021. Terutama saat mencetak tiga gol ke gawang Persita Tangerang di babak penyisihan Grup D.

Nama Torres pun langsung jadi perbincangan. Adapun Persis yang punya ambisi di bawah kepemilikan anak Presiden Joko Widodo, Kaesang Pangarep sedang serius membangun tim.

Mereka sudah menjanjikan mendatangkan pemain-pemain hebat di Piala Menpora 2021 dan kehadiran Assanur Rijal baru langkah awal Persis Solo.

Baca Juga: Rekor Keganasan Messi atas Bilbao, Mimpi Buruk Basque di Final Copa del Rey

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI