Suara.com - Persija Jakarta tidak akan diperkuat oleh fullback andalannya Marco Motta saat pertandingan leg kedua semifinal Piala Menpora 2021 melawan PSM Makassar di Stadion Manahan, Solo, Minggu (18/4/2021).
Pelatih PSM, Syamsuddin Batola menganggap hal tersebut bukan sebuah keuntungan, karena Persija masih punya pemain berkualitas lainnya.
Seperti diketahui, Motta diusir wasit saat kedua tim berlaga di leg pertama yang berlangsung di Stadion Maguwoharjo, Sleman, Kamis (15/4/2021). Mantan pemain Juventus itu menerima kartu kuning kedua yang berujung kartu merah pada menit 84.
Beruntung hasil pertandingan leg pertama 0-0. Namun, tentu ini kerugian tersendiri karena Macan Kemayoran --julukan Persija-- tanpa Motta di leg kedua nanti.
Baca Juga: Piala Menpora 2021 Sukses, #PialaMenporaDapatApresiasi Jadi Trending Topic
Akan tetapi, Syamsuddin Batola berbeda pandangan. Menurutnya, banyak pemain Persija yang punya kualitas bisa menggantikan posisi Motta.
"Karena pemain Persija tak jauh materinya. Kemarin Rohit (Chand) jadi center bek, jadi banyak alternatif pengganti (Marco Motta)," kata Syamsuddin usai pertandingan.
Lebih lanjut, Syamsuddin bersyukur timnya bisa menahan imbang Persija 0-0 di leg pertama. Menurutnya, Juku Eja --julukan PSM-- kalah kualitas pemain sehingga patut disyukuri.
"Saya syukuri karena kami dapat hasil imbang. Kita tahu Persija solid, pemain mereka semua punya nama," jelasnya.
"Sedangkan kami hanya mengandalkan pemain-pemain lokal. Tapi itulah kerja keras pemain-pemain saya sehingga bisa dapat hasil imbang," pungkasnya.
Baca Juga: Akui Lini Belakang PSM Kuat, Pelatih Persija Siapkan Strategi untuk Leg 2