Suara.com - Real Madrid dikabarkan serius memantau kemungkinan Tottenham Hotspur menjual sang megabintang, Harry Kane di bursa transfer musim panas 2021 ini. Demikian laporan yang diturunkan Mundo Deportivo, Selasa (13/4/2021).
Disebutkan, kubu El Real --julukan Real Madrid-- siap melakukan manuver andai Tottenham gagal lolos ke Liga Champions musim depan dan Kane benar-benar ingin hengkang.
Penyerang andalan Tottenham yang juga kapten Timnas Inggris itu sendiri diklaim bakal segera berbicara dengan bos Spurs, Daniel Levy dan sang pelatih, Jose Mourinho setelah gelaran Piala Eropa untuk membahas masa depan jangka panjangnya di klub.
Sebelumnya sudah santer beredar kabar bahwa Kane kian dibuat frustrasi oleh tak kunjung berhasilnya Tottenham menjuarai trofi mayor.
Baca Juga: Hits Bola: Jadwal Sisa Laga Atletico, Barca & Madrid, Siapa Juara La Liga?
Untuk musim 2020/2021 ini, Spurs pun tampaknya sulit finis di empat besar klasemen akhir Liga Inggris.
Menurut Mundo Deportivo, Levy dan Mourinho sudah siap menjual Kane seandainya harus, tetapi mereka tak ingin menjual penyerang berusia 27 tahun itu kepada rival-rival Spurs di Liga Inggris.
Skenario ini membuka pintu kepada El Real untuk menghidupkan kembali minatnya kepada sang bomber, yang konon oleh Spurs dibanderol 120-150 juta euro itu.