Suara.com - Pemain asal Indonesia, Brylian Aldama, bakal menjalani puasa Ramadan dengan durasi yang lumayan lama karena dirinya saat ini berada di Kroasia. Brylian akan berpuasa sekitar 17 jam.
Hal tersebut diketahui dari unggahan Stories Instagram Brylian Aldama pada Selasa (13/4/2021). Dalam unggahannya tersebut, Brylian membagikan informasi lima waktu salat dari Subuh hingga Isya.
Brylian pun terkaget dengan lamanya durasi waktu dari Subuh ke Maghrib. Dalam unggahan itu tertulis jika Subuh berada di pukul 03.09 dini hari, sedangkan Maghrib pada pukul 20.25.
Artinya Brylian akan menjalani puasa dengan lama waktu sekitar 17 jam. Tentu durasi itu terbilang lama jika dibandingkan dengan Indonesia. Sebab, di Indonesia durasi berpuasa sekitar 13 jam.
Baca Juga: Timnas Indonesia TC Mei 2021, Kapan Shin Tae-yong ke Tanah Air?
"Omaigaddd. Yuk bisa yuk, paksa yukk," tulis Brylian di keterangan Stories Instagramnya tersebut untuk menyemangati diri sendiri.
Sementara itu, Brylian Aldama saat ini berada di Kroasia karena bergabung dengan klub HNK Rijeka. Brylian tiba di Korasia pada awal April kemarin.
Setibanya di Kroasia, Brylian langsung disambut baik dan diperkenalkan oleh klubnya. Dalam pernyataan resmi klub, Brylian tidak langsung bermain untuk tim senior HNK Rijeka, tapi lebih dulu bersama skuat U-19.
Di sisi lain, Brylian Aldama bahagia bisa bergabung dengan HNK Rijeka. Dia berhasrat untuk menunjukkan kemampuan terbaiknya. Bersama HNK Rijeka, Brylian disebut mendapatkan kontrak selama 18 bulan.
Baca Juga: Persiapan Kualifikasi Piala Dunia 2022, Timnas Indonesia Gelar TC Awal Mei