Taklukkan Barito Putera, Persija Melaju ke Semifinal Piala Menpora 2021

Sabtu, 10 April 2021 | 20:19 WIB
Taklukkan Barito Putera, Persija Melaju ke Semifinal Piala Menpora 2021
Pertandingan perempatfinal Piala Menpora 2021 antara Persija Jakarta vs Barito Putera di Stadion Kanjuruhan, Malang, Sabtu (10/4/20201). (Dok. PT LIB)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Pertandingan menarik tersaji pada babak perempatfinal Piala Menpora 2021 di Stadion Kanjuruhan, Malang antara Persija Jakarta vs Barito Putera, Sabtu (10/4/2021). Persija sukses menang dengan skor 1-0.

Gol semata wayang pada laga ini dicetak oleh Marko Simic pada menit ke-61 setelah menerima assist dari Riko Simanjuntak.

Kemenangan ini membuat Persija melaju ke babak semifinal. Macan Kemayoran --julukan Persija-- sudah ditunggu oleh PSM Makassar.

Jalannya pertandingan

Persija yang memang lebih diunggulkan pada pertandingan sudah menguasai jalannya duel. Sampai dengan menit ke-10 Persija terus menekan pertahanan tim berjuluk Laskar Antasari.

Pertandingan perempatfinal Piala Menpora 2021 antara Persija Jakarta vs Barito Putera di Stadion Kanjuruhan, Malang, Sabtu (10/4/20201). (Dok. PT LIB)
Pertandingan perempatfinal Piala Menpora 2021 antara Persija Jakarta vs Barito Putera di Stadion Kanjuruhan, Malang, Sabtu (10/4/20201). (Dok. PT LIB)

Persija masih berupaya terus menjebol gawang Barito Putera. Beberapa kali mereka mendapatkan peluang cukup bagus, namun belum bisa berbuah gol.

Barito Putera pun sempat melakukan serangan-serangan. Sayangnya, mereka sulit menembus pertahanan Macan Kemayoran karena sangat rapat.

Hal hasil, sampai dengan menit ke-20 skor masih 0-0. Kedua tim sama-sama mencari celah untuk mendapatkan peluang.

Tidak ada gol hingga pertandingan memasuki menit ke-30. Barito Putera mulai bisa keluar dari tekanan buat melalukan serangan ke arah gawang Persija.

Baca Juga: Piala Menpora 2021: Persija vs Barito Putera Masih Sama Kuat di Babak I

Persija masih sulit membobol gawang Barito Putera. Bek-bek Barito Putera sangat apik menjaga pergerakan Marko Simic dan kawan-kawan.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI