Suara.com - Masa depan Paulo Dybala di Juventus semakin meragukan saja setelah manajemen Bianconeri kabarnya menarik tawaran perpanjangan kontrak kepada penyerang internasional Argentina berjuluk La Joya itu.
Bahkan, kabar terbaru menyebutkan jika Juventus akan segera melego Dybala. Kontrak penyerang berusia 27 tahun itu di Juventus Stadium memang akan kedaluwarsa pada akhir musim depan.
Ya, kontrak Dybala bernilai 7,5 juta euro per tahun akan habis pada Juni 2022. Kubu Juventus sendiri diyakini sudah menawarkan kontrak baru sebesar 10 juta euro per tahun kepada Dybala.
Namun, Dybala dan agennya menolak tawaran itu karena meminta bayaran 15 juta euro per tahun, demikian laporan Calciomercato yang dilansir football-italia, Selasa (6/4/2021).
Baca Juga: Juventus vs Napoli: Gattuso 'Antar' Pirlo ke Pintu Keluar Allianz Stadium?
Nah, kubu Juventus diklaim hilang kesabaran dan akhirnya mencabut tawaran terakhir mereka itu.
Pihak Bianconeri disebut juga geram setelah Dybala pekan lalu melanggar protokol COVID-19 dengan menghadiri pesta pribadi di rumah Weston McKennie, gelandang Juventus.
Juventus praktis langsung memberikan denda dan pelatih Andrea Pirlo tidak memasukkan nama Dybala dan McKennie untuk laga Derby Turin akhir pekan lalu kontra Torino di lanjutan Liga Italia 2020/2021.
Dybala sudah memperkuat Juventus sejak 2015 semenjak diboyong dari Palermo dengan banderol 40 juta euro.
Sang second striker sudah mencetak 98 gol dari 243 pertandingan bersama klub raksasa Liga Italia tersebut.
Baca Juga: Ihwal Perburuan Scudetto, Kapten Juventus Kibarkan Bendera Putih?
Di kampanye 2020/2021 ini sendiri Dybala jelas bukan merupakan pilihan utama di starting eleven Juventus di bawah kepelatihan Andrea Pirlo.
Dybala sejauh ini total baru melakoni 16 pertandingan lintas ajang, dan hanya menyumbang 3 gol dan 2 assist untuk Bianconeri.