Suara.com - Persik Kediri berhasil meraup tiga poin pertama di laga ketiganya di Grup C Piala Menpora 2021. Menghadapi Madura United di Stadion Si Jalak Hatupat, Bandung, Sabtu (3/4/2021), Persik menang tipis dengan skor 2-1.
Dengan kemenangan ini, Persik yang kini mengantongi tiga poin beranjak ke posisi empat klasemen sementara Grup C. Sementara Madura United yang mengoleksi empat poin dari empat pertandingan, berada di posisi tiga.
Jalannya pertandingan
Pertandingan sudah berjalan ketat sejak peluit kick-off dibunyikan. Persik Kediri dan Madura United sama-sama mencoba mencari celah untuk membongkar pertahanan masing-masing.
Madura United lebih banyak menguasai permainan 10 menit awal pertandingan. Bruno Lopes sering mengacak-ngacak pertahanan Persik, meski belum ada peluang berbahaya.
Persik mencoba menyerang saat pertandingan memasuki menit ke-20. Namun, rapatnya lini perhananan Laskar Sape Kerrab membuat Septian Bagas dan kawan-kawan kesulitan menembus kotak terlarang lawan.
Permainan kembali di bawah kendali Madura United. Sayangnya, hingga menit ke-30 alias cooling break masih belum ada gol yang tercipta. Skor masih 0-0.
Madura United hampir mencetak gol di menit 35. Berawal dari skeman tendangan bebas, terjadi kemelut di depan gawang. Bruno menendang bola ke gawang Persik, namun masih bisa dipatahkan Dany Saputra saat kiper Dian Agus sudah terjatuh.
Pertandingan masih berjalan sengit di menit-menit akhir babak pertama. Beberapa kali Macan Putih membahayakan gawang Madura United, meski masih bisa diantisipasi.
Baca Juga: Akui Kehebatan Man City, Rodgers Pastikan Leicester City Tidak Gentar
Persik memang menekan di menit akhir babak pertama. Namun, hingga turun minum belum ada gol yang tercipta.