Suara.com - Pelatih Persiraja Banda Aceh, Hendri Susilo meminta manajemen timnya untuk segera mendatangkan sejumlah pemain berkualitas.
Permintaan Hendri Susilo itu didasari hasil Piala Menpora 2021 di mana Persiraja Banda Aceh harus terhenti di fase grup.
Laskar Rencong --julukan Persiraja-- cuma berhasil sekali menang dalam tiga matchday di Grup D Piala Menpora 2021. Sementara sisanya berakhir dengan kekalahan.
Kemenangan diraih Persiraja atas Persita Tangerang di partai pembuka. Saat itu mereka menang dengan skor cukup meyakinkan, 3-1.
Baca Juga: Arema FC Tampil Memble, Terdepak dari Piala Menpora, Manajemen Kecewa Berat
Namun di dua partai selanjutnya, Persiraja tak mampu membendung serangan Bali United dan Persib Bandung. dalam dua laga itu, mereka masing-masing kalah 0-2 dan 1-2.
Hendri Susilo menyembut kualitas timnya memang masih di bawah mayoritas tim-tim peserta lainnya. Karena itu, dia sangat berharap manajemen tim bisa memboyong pemain anyar agar Persiraja bisa bersaing di Liga 1 2021.
"Secepatnya tentu manajemen perlu mencari pemain baru," kata Hendri Susilo dalam jumpa pers virtual seuasai pertandingan.
Di sisi lain, Hendri menekankan bahwa Persiraja harus tetap menggelar pemusatan latihan selepas Piala Menpora 2021 ini. Hal itu penting untuk menjaga kebugaran fisik pemain yang sudah mulai meningkat.
"Saya pikir saat ini kondisi anak-anak, kebugaran mereka, sudah ada dan lebih bagus. Kalau tidak langsung ditindaklanjuti tentu kondisi mereka akan anjlok lagi, nanti malah akan mengulangi dari nol," jelas Hendri.
Baca Juga: Tandukan Spaso Bawa Bali United Ungguli Persita di Babak Pertama
"Oleh karena itu ya mudah-mudahan manajemen peduli dengan suara saya," pungkas Hendri Susilo.