Suara.com - Kompetisi Liga Inggris musim 2020/2021 kembali berlanjut akhir pekan ini usai jeda internasional. Memasuki pekan ke-30, ada dua big match yang tentunya sayang untuk Anda lewatkan.
Juara bertahan Liverpool yang terseok-seok musim ini, akan melawat ke Emirates Stadium markas Arsenal di London, Minggu (4/4/2021) dini hari WIB.
Baik Liverpool dan Arsenal sendiri masih terlempar dari empat besar klasemen sementara. Liverpool masih tertahan di peringkat ketujuh dengan 46 poin dari 29 pertandingan, berjarak lima poin dari zona empat besar.
Sementara itu, Arsenal masih terdampar di peringkat kesembilan dengan koleksi 42 angka dari 29 laga.
Baca Juga: Ketertarikan Manchester United pada Ben White memang Nyata
Bagi Arsenal, kemenangan di kandang atas Liverpool tentu dibidik. Selain untuk tetap menjaga asa mereka finis di empat besar, raihan tiga poin akan membuat jarak mereka dengan Liverpool hanya tinggal satu poin saja.
Sementara itu, Liverpool juga jelas memburu poin penuh dari kandang Arsenal demi segera melewati tim-tim di atas mereka dan masuk zona Liga Champions.
Big match lainnya yang layak Anda simak akhir pekan ini adalah Leicester City vs Manchester City. Leicester siap menerima kunjungan sang pemuncak klasemen sementara di King Power Stadium, Sabtu (3/4/2021) malam WIB.
Kemenangan di kandang Leicester akan semakin mendekatkan Manchester City dengan gelar juara Liga Inggris musim ini.
Saat ini Manchester Biru kukuh memuncaki klasemen sementara Liga Inggris dengan keunggulan hingga 14 poin atas pesaing terdekat mereka, Manchester United yang ada di urutan kedua.
Baca Juga: Gratisan, Eks Manchester United Berharap Aguero Merapat ke Old Trafford
Sementara itu, Leicester City saat ini ada di posisi ketiga papan klasemen. Kemenangan atas Manchester City akan membuat Leicester naik ke peringkat kedua, meski mungkin hanya untuk sementara.
Saat ini Leicester hanya berjarak satu poin dari Manchester United yang satu posisi berada di atas mereka.
Jadwal Liga Inggris 2020/2021 pekan ke-30:
Sabtu (3/4/2021)
18.30 WIB - Chelsea vs West Brom
21.00 WIB - Leeds United vs Sheffield United
23.30 WIB - Leicester City vs Manchester City
Minggu (4/4/2021)
02.00 WIB - Arsenal vs Liverpool
18.00 WIB - Southampton vs Burnley
20.05 WIB - Newcastle United vs Tottenham Hotspur
22.30 WIB - Aston Villa vs Fulham
Senin (5/4/2021)
01.30 WIB - Manchester United vs Brighton
Selasa (6/4/2021)
00.00 WIB - Everton vs Crystal Palace
02.15 WIB - Wolves vs West Ham United