Real Madrid Tanpa Sergio Ramos di Dua Leg Kontra Liverpool dan El Clasico

Rully Fauzi Suara.Com
Jum'at, 02 April 2021 | 14:00 WIB
Real Madrid Tanpa Sergio Ramos di Dua Leg Kontra Liverpool dan El Clasico
Sergio Ramos. [JAVIER SORIANO / AFP]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Pil pahit harus ditelan Real Madrid jelang laga-laga krusial ke depan yang akan mereka lakoni. Sang kapten, Sergio Ramos mengalami cedera betis dan harus menepi sebulan.

Ramos mengalami cedera betis saat menjalani tugas negara bersama Timnas Spanyol dalam jeda internasional yang baru lewat.

Dengan ini, Ramos pun akan absen di dua laga perempatfinal Liga Champions 2020/2021 kontra tim raksasa Inggris, Liverpool pada 7 dan 15 April.

Tak hanya itu, Ramos juga akan absen di partai El Clasico kontra Barcelona dalam lanjutan Liga Spanyol, yang bakal dihelat di Estadio Alfredo Di Stefano, 11 April.

Baca Juga: Ramos Cuma Main 4 Menit Bersama Spanyol, Real Madrid yang Kena Getahnya

Bek sentral berusia 35 tahun itu juga dipastikan tak main saat Real Madrid menjamu Eibar di liga, Sabtu (3/4/2021) besok.

"Dari hasil tes yang dijalani kapten kami, Sergio Ramos oleh tim medis, dia didiagnosa mengalami cedera otot betis kiri," demikian pernyataan di laman resmi Real Madrid.

Sergio Ramos sendiri sejatinya baru pulih usai menjalani operasi lutut kanan pada awal Februari lalu.

Ramos di kampanye 2020/2021 baru tampil 20 kali untuk Real Madrid dengan mengemas empat gol dan satu assist. Berbagai cedera jadi alasan minimnya penampilan pemain jebolan akademi Sevilla tersebut di musim ini.

"Jika ada sesuatu yang menyakitkan saya, jelas itu adalah tidak bisa membantu tim di laga-laga besar ini," tulis Ramos di akun Instagram pribadinya.

Baca Juga: Duduk di Bangku Cadangan Selama 86 Menit, Ramos: Saya Cuma Pemain Biasa

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI