Bantu Swedia Kalahkan Kosovo, Intip Assist Akrobatik Zlatan Ibrahimovic

Senin, 29 Maret 2021 | 16:29 WIB
Bantu Swedia Kalahkan Kosovo, Intip Assist Akrobatik Zlatan Ibrahimovic
Zlatan Ibrahimovic menyumbang assist menawan dalam kemenangan 1-0 Swedia atas Georgia dalam matchday pertama Grup B Kualifikasi Piala Dunia 2022 zona Eropa, Jumat (26/3/2021) dini hari WIB. [Twitter@Ibra_official]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Striker gaek AC Milan, Zlatan Ibrahimovic, lagi-lagi membuat umpan apik kala Swedia menang telak atas Kosovo dalam laga Kualifikasi Piala Dunia pada Senin (29/3/2021) dini hari WIB.

Swedia kembali meraih kemenangan dalam pertandingan Kualifikasi Piala Dunia. Kali ini Kosovo menjadi korban keganasan Swedia yang menang dengan skor telak 0-3.

Tiga gol Swedia dicetak oleh Ludwig Augustinsson (12'), Alexander Isak (35'), dan Sebastian Larsson (70') via titik penalti. Meski tak mencetak gol, tapi Ibrahimovic berkontribusi dengan memberikan assist dalam proses terjadinya gol pertama Swedia.

Bukan umpan biasa yang diperlihatkan oleh Ibrahimovic, tapi eks Manchester United tersebut mampu memberikan assist akrobatik yang menawan.

Baca Juga: Lagi, Timnas Jerman Protes Qatar soal Pelanggaran HAM

Momen ini terjadi ketika terjadi kemelut di kotak penalti Kosovo. Bola yang melambung kemudian menjadi rebutan kiper Kosovo dan Ibrahimobiv. Dengan cerdik, Ibrahimovic menendang bola menggunakan tumitnya untuk diumpan ke Augustinsson.

Alhasil, Augustinsson mampu menyarangkan bola ke gawang Kosovo yang sudah ditinggalkan oleh kiper, meski dihadang oleh beberapa pemain lawan.

Ini bukan pertama kali Ibrahimovic memberikan umpan apik di Timnas Swedia. Di laga sebelumnya, Ibrahimovic juga membuat umpan keren saat Swedia mengalahkan Gerogia.

Sementara itu, berkat kemenangan atas Kosova, Swedia kini nyaman di puncak klasemen Grup B Kualifikasi Piala Dunia zona Eropa dengan koleksi 6 poin dari dua pertandingan.

Selanjutnya, Swedia akan menjalani laga Kualifikasi Dunia melawan Estonia yang dijadwalkan pada Rabu (31/3/2021) dini hari WIB.

Baca Juga: Toni Kroos Pensiun dari Timnas Jerman usai Euro 2020

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI